Pantai Nepa Madura

10 reviews

Rp51.100

Category:

Deskripsi

Lokasi: Batioh, Kecamatan Banyuates, Kabupaten Sampang, Jawa Timur 69263
Map: Klik Disini
HTM: Gratis
Parkir: Rp.3.000
Buka: Setiap hari 24 Jam
Telepon: –

Tidak Diragukan❤️

Madura memiliki berbagai tempat wisata dengan keindahan alam yang tidak perlu diragukan lagi. Salah satunya adalah Pantai Nepa. Pantai ini sudah terkenal di tengah masyarakat, tidak heran jika banyak wisatawan berbondong-bondong datang ke pantai ini.

Objek wisata ini berada dalam satu kawasan hutan Kera Nepa, yakni kecamatan Ketapang. Anda bisa membuktikan langsung bagaimana pesona alam yang disuguhkan oleh pantai ini. Tidak ada salahnya jika nanti Anda juga berkunjung ke pantai di Sumenep, Surabaya.

Rute Menuju Lokasi❤️

foto by instagram.com/adityaprada8990/

Akses jalan menuju ke tempat wisata tersebut, terdapat dua jalan yang bisa dipilih, terlebih bagi Anda yang berasal dari luar pulau Madura.

Anda dapat memilih jalan tol Suramadu dengan memutar melalui Kota Sampang. Perjalanan 90 km ini membutuhkan waktu sekitar 2 jam perjalanan. Selain rute tersebut, masih ada pilihan alternatif lain yang lebih dekat.

Anda juga bisa melalui kota Bangkalan kemudian menuju arah Pantura dengan jarak tempuh sekitar 70 km. Rute jalan ini bisa ditempuh menggunakan kendaraan pribadi.

foto by instagram.com/ijaleae/

Selain kendaraan pribadi, terdapat angkutan umum di sepanjang perjalanan menuju pantai. Tarif yang dipasang pun bervariasi, tapi sekitar Rp 15.000. Angkutan umum yang tersedia, antara lain bus patas, bus mini atau kendaraan sejenis L 300.

Nikmati pemandangan mempesona selama perjalanan. Perjalanan pun terasa lebih menyenangkan dan tidak terasa Anda sudah sampai ke tujuan.

Apabila Anda tidak mengetahui arah jalannya, gunakan peta dari google maps. Teknologi ini akan memberikan petunjuk bagi Anda hingga sampai ke tempat wisata.

Pesona Menakjubkan❤️

foto by instagram.com/fathuruhtaf/

Pantai ini terletak dalam kawasan Pantura sehingga Anda akan disuguhi pemandangan laut lepas dan jejeran pantai selama perjalanan. Sesampainya di tempat wisata, Anda harus berjalan terlebih dahulu untuk menikmati hamparan pasir, yakni sekitar 1 km.

Kondisi jalanan menuju ke tempat ini cukup berlubang. Meskipun demikian, tidak mengurangi sensasi Anda dalam menikmati pemandangan yang eksotis dari aliran sungai dan hutan bakau yang mengelilinginya.

Aliran sungai berkelok dengan hamparan pohon bakau yang hijau membuat suasana sejuk tercipta. Bahkan keindahannya hampir mirip dengan Green Canyon yang begitu terkenal itu.

foto by instagram.com/faisalfer/

Suasana Asri❤️

Pantai Nepa masih memiliki suasana yang asri dan alami karena tempat ini belum diketahui oleh banyak orang sehingga kebersihannya masih terjaga dengan baik. Selain itu, adanya hutan Kera Nepa di sebelah pantai membuat kesejukan di pantai ini.

Anda bisa menikmati liburan di pantai ini dengan berenang di pantai atau sekedar bermain di tepi pantai. Karena suasana masih sepi, jadi berenang di pantai ini serasa berenang di kolam renang sendiri. Begitu menyenangkan karena suasana tidak begitu ramai dan riuh.

foto by instagram.com/denubayy/

Selain berenang dan bermain air, masih ada beberapa kegiatan yang bisa Anda lakukan selama di tempat wisata tersebut. Pasti, Anda akan betah berlibur di tempat menyenangkan ini.

Karena letaknya yang berada dekat dengan hutan Kera Nepa, Anda bisa bermain-main dengan sekupulan monyet di kawasan tersebut. Hal ini tentunya sangat menyenangkan bagi anak-anak karena mereka menyukai hewan.

foto by instagram.com/aniksw/

Tapi, jika Anda tidak ingin lelah berkegiatan, cukup beristirahat di bawah pohon kelapa sambil menyantap makanan atau minuman yang disediakan oleh warung sekitar. Anda bisa menunggu hingga tiba sore hari menjelang malam.

Pada sore hari, Anda akan mendapatkan pemandangan luar biasa dari cahaya matahari yang berpadu dengan air laut. Suasana sunset ini mampu menghadirkan suasana romantis. Tidak heran jika banyak pasangan muda yang berada di pantai untuk menunggu suasana ini.

foto by instagram.com/masanah27/

Jangan lupa untuk mengabadikan momen kebersamaan Anda berama orang terkasih sebagai kenangan indah yang nantianya dapat Anda kenang kembali. Kualitas baik pada gambar bisa didapatkan dari kamera profesional dan latar belakang indah.

Anda bisa menjadikan pantai sebagai latar belakang atau ketika berenang dan bermain pasir. Foto unik bisa Anda dapatkan dengan mengajak kera yang dapat dijumpai. Tapi, berhati-hatilah ketika berinteraksi dengan kera karena bisa jadi kera tersebut akan mengambil barang-barang Anda.

Berjalanlah ke hutan Kera Nepa untuk menemukan sekumpulan kera yang lebih banyak. Pemandangan ini tidak dapat Anda jumpai di tempat wisata lain, jadi jangan sia-siakan kesempatan ini.

foto by instagram.com/k_conk_mukarrom/

Sejarah pantai ini juga menarik untuk disimak. Anda dapat membuktikan sejarah tersebut dengan datang langsung ke tempat wisata. Jadi Anda tidak hanya mendapatkan pengalaman tapi juga pengetahuan berharga.

Suasana pantai ini hampir sama dengan suasana pantai di Kebumen. Belum banyak orang yang tahu tentang keberadaan beberapa pantai sehingga suasana belum terlalu ramai. Suasana ini sangat cocok bagi Anda yang mencari ketenangan ketika berlibur.

Harga Tiket Masuk ❤️

foto by instagram.com/yenikarmila_/

Untuk menikmati pesona alam luar biasa ini, kita tidak perlu membayar sepersen pun karena tidak ada harga tiket yang dipatok. Jadi, kita bisa berlibur ke tempat ini tanpa khawatir biaya masuknya. Meskipun demikian, Anda harus menyediakan uang sekitar Rp 3.000 untuk parkir.

Tempat wisata yang murah meriah ini dapat menjadi destinasi yang cocok untuk menghabiskan waktu liburan bersama orang terkasih.

Segala fasilitas yang tersedia di pantai merupakan upaya masyarakat sekitar dalam melestarikan pesona alam ini. Keberadaan pantai Nepa dapat mengembangkan perekonomian warga sekitar.

  1. Wakhid Edy

    Sampahnya banyak, khas indonesia

  2. madhin

    ada spot mancingnya nggak ya…??

  3. Shawqi Rahman (pemilik terverifikasi)

    Saya bukan astronot, tapi siap menjelajah ruang angkasa jika hadiahnya adalah giveaway ini.

  4. Hamid Karim (pemilik terverifikasi)

    Jika saya menang, saya janji akan… tetap update di media sosial. Prioritas kan?

  5. Dani Ghafar (pemilik terverifikasi)

    Jika menang giveaway ini, janji saya akan… tetap rendah hati dan tidak sombong (di depan kamera).

  6. Sulaiman Faisal Zahid (pemilik terverifikasi)

    Saya bukan pesenam, tapi kalau menang giveaway, saya siap lakukan backflip kebahagiaan!

  7. Jiyad Umar Hafie (pemilik terverifikasi)

    Saya tidak pandai merayu, tapi kalau soal menang giveaway, bolehlah dicoba.

  8. Waldan Hakim (pemilik terverifikasi)

    Saya bukan astronot, tapi siap menjelajah ruang angkasa jika hadiahnya adalah giveaway ini.

  9. Hanish Zahran (pemilik terverifikasi)

    Saya sudah latihan senyum pemenang. Sekarang tinggal giveaway ini yang harus latihan memberi hadiah pada saya.

  10. Dzaki Ibadurrahman (pemilik terverifikasi)

    Saya bukan penjaga pantai, tapi saya siap selamatkan hadiah giveaway ini dari ombak pesaing.

Tambahkan ulasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *