Keindahan Pantai Labuhan Gresik

3 reviews

Rp54.900

Category:

Deskripsi

Lokasi: Desa Tanjungori, Kec. Tambak, Kab. Gresik, Jawa Timur 61182
Map: Klik Disini

Hampir Mirip❤️

foto by instagram.com/a.n_fitri

Labuhan. Ada banyak tempat di Indonesia yang menggunakan atau setidaknya hampir mirip dengan nama itu.

Labuhan Jukung salah satunya. Beralamat di Kampung Jawa, Kecamatan Pesisir Tengah, Kabupaten Pesisir Barat, Provinsi Lampung, ia menawarkan pantai dengan pasir putih nan halus dan ombak yang tinggi, sangat cocok bagi para penghobi surfing.

Selain itu, panorama sunsetnya bakal membuat pengunjung terkagum-kagum. Tidak heran bila setiap hari libur tiba, tempat ini selalu dibanjiri wisatawan. Apalagi, letaknya memang tidak terlalu jauh dari pusat Kota Krui.

foto by instagram.com/riantrt_

Lalu, ada Pantai Labuhan Haji yang berada di Kabupaten Lombok Timur (Lotim), NTB, berjarak 42 km dari Pantai Tangsi atau bernama lain Pink Beach. Tapi, bukan di Labuan Bajo yang bisa diakses via Banyuwangi.

Selain memiliki pasir hitam, ia terkenal akan keindahan sunrisenya. Itu yang membuat wisatawan rela berangkat subuh-subuh demi mengabadikan momen ketika matahari terbit ke dalam foto.

Saat Bulan Ramadhan tiba, ia juga kerap didatangi masyarakat yang ingin ngabuburit sambil mencari siput laut.

Menurut sejarah, pada era penjajahan Belanda dan Jepang, umat muslim melakukan ibadah haji dari tempat ini.

foto by instagram.com/rully_photography

Terdapat pula Pantai Labuhan Amuk atau yang oleh turis asing disebut Amuk Bay di Bali Timur, Labuan Sait Beach di Kabupaten Badung, Bali, Pantai Tanjung Labu di Bangka Belitung dan Pantai Labuhan di Gresik yang akan menjadi pembahasan kali ini.

Selanjutnya, ada Danau Labuan Cermin di Kabupaten Berau, Kalimantan Timur yang airnya jernih bak sebuah kaca. Bahkan, batang pohon pun terlihat sangat jelas dari atas. Bila penasaran, Anda bisa search di Google dengan kata kunci “Picture of Labuan Cermin Lake”.

Selain tempat pelesir, Labuhan juga dijadikan sebagai nama sebuah desa di Kecamatan Tawaeli, Kota Palu, Sulawesi Tengah, dimana Pantai Labuana berada.

foto by instagram.com/raj_janan

Lalu, di Kecamatan Brondong, Kabupaten Lamongan, Jatim yang mempunyai objek wisata unik dan istimewa berjuluk Pantai Ya’ang serta Pantai Kutang nan dapat diakses melalui Tuban.

Kemudian, kecamatan di Kabupaten Lampung Timur, yakni Labuhan Maringgai yang memiliki Wisata Pantai Kerang Mas, Labuhan Badas di Kabupaten Sumbawa, NTT dan Pelabuhan Ratu di Kabupaten Sukabumi.

Ada lagi, Kecamatan Labuan di Kabupaten Pandeglang yang berjarak sekitar 40 km dari Anyer dan ditetapkan sebagai sentra perikanan laut di pesisir barat Banten.

foto by instagram.com/tri4425

Selanjutnya, Kelurahan Labuh di Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat dan Kabupaten Labuhan Batu atau Labuhanbatu di Sumatera Utara, provinsi yang memiliki wisata pemandian Pulo Wiski.

Ia juga menjadi nama suatu tradisi, yakni Upacara Labuhan, yang diadakan di Pantai Ngliyep, pantai di pesisir selatan Kabupaten Malang dan Pantai Parangtritis, Pantai Parangkusumo serta Pantai Glagah di Daerah Istimewa Yogyakarta.

Pesona Keindahan❤️

foto by instagram.com/nia.naia

Keindahan Pulau Bawean tidak pernah berhenti membuat para wisatawan kagum. Sebab, pulau yang terletak di Laut Jawa itu memang masih terjaga kelestariannya. Terdapat beberapa spot keren yang tidak boleh dilewatkan bila singgah ke sana.

Satu di antaranya, yaitu Pantai Labuhan. Tidak jauh berbeda dengan pantai-pantai sebelumnya, ia juga menghadirkan panorama alam yang eksotis.

Yakni, berupa hamparan pasir putih yang lembut dan air laut nan bernuansa biru jernih dengan gelombang bersahabat. Karena hembusan ombaknya cukup tenang, pengunjung bisa menjumpai beberapa rumah kepiting di sekitar.

foto by instagram.com/onerayklik

Bentuk Memanjang❤️

Bentuk pantainya sendiri memanjang, membuat mereka dapat memandang laut tanpa batas. Amat menguntungkan bagi yang datang dengan tujuan untuk melihat maupun mengambil gambar lansekap matahari terbenam.

Walaupun demikian, ia memiliki perairan yang relatif dalam dan airnya tidak pernah benar-benar surut. Maka, sangat cocok dimanfaatkan untuk berenang.

Tidak cukup sampai di situ, pemandangan bawah lautnya pun sangat menakjubkan. Sehingga, bakal memuaskan pengunjung yang hobi snorkeling.

foto by instagram.com/marrecoangga

Aktifitas Lain❤️

Aktifitas lain yang bisa dilakukan di Labuhan Beach adalah bermain pasir, memancing dan mengelilingi laut menggunakan perahu karet dengan biaya sekitar Rp.100.000.

Bentuk Pantai Labuhan nan menjorok ke dalam serta membentuk sebuah teluk menjadikannya sering disinggahi kapal-kapal yang hendak berlindung dari gelombang tinggi.

Bahkan, di musim tertentu, Anda bisa menemui kapal yang membawa turis mancanegara untuk mampir ke tempat tersebut.

foto by instagram.com/velalikawulandari

Lokasi Dimana❤️

Pantai Labuhan terletak di Desa Tanjungori, Kecamatan Tambak, Kabupaten Gresik, Jawa Timur. Untuk sampai ke lokasi, tentu pengunjung harus menggunakan jalur laut dengan menumpang kapal yang ada di Pelabuhan Gresik.

Meski terdapat banyak destinasi di Bawean Island yang recommended, namun Pantai Labuhan tetap layak dimasukkan ke dalam daftar kunjungan. Apalagi keelokannya tidak kalah dari Kuta dan Senggigi Beach yang telah lebih dulu dikenal oleh para wisatawan.

  1. Rifki Mukhtarullah Rizal (pemilik terverifikasi)

    Saya sih simple, nggak minta jadi pemenang utama, cukup jadi pemenang cadangan yang dapat hadiah juga.

  2. Zulfiqar Zaki Mustafa (pemilik terverifikasi)

    Saya tidak pernah menang undian, kecuali undian napas setiap hari. Semoga giveaway ini jadi awal yang manis!

  3. Khatibul Umam Al-Isyrafy (pemilik terverifikasi)

    Saya bukan pengacara, tapi saya siap membela hak saya untuk memenangkan giveaway ini di pengadilan.

Tambahkan ulasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *