15 Hotel di Kediri, Harga Paling Murah Rp.80.000

6 reviews

Rp62.800

Category:

Deskripsi

Kota Kediri adalah sebuah kota yang terletak di provinsi Jawa Timur dan kerap dijadikan sebagai destinasi favorit.

Kota Kediri semakin populer dengan adanya Monumen di Simpang Lima Gumul, di mana bangunannya mirip dengan L’arch D’ Triomphe yang berada Perancis.

Tak heran jika banyak yang menyebut Kediri sebagai “Paris-nya” Indonesia. Selain itu, terdapat beberapa tempat tujuan wisata lain yang tidak kalah menariknya yang bisa dikunjungi.

Tak perlu khawatir dengan urusan penginapan, karena di sini ada banyak penginapan yang menawarkan beragam fasilitas seperti beberapa ulasan di bawah ini.

1. Lotus Garden❤️

Alamat: Jalan Jaksa Agung Soeprapto No. 26 Kediri, Jawa Timur, Indonesia
Harga Sewa: Rp 290.000/malam
Telepon: (0354) 779999
Map: Klik Disini

Lotus Garden Hotel & Restaurant adalah sebuah hotel berbintang dua yang berlokasi dekat pusat kota Kediri. Seluruh kamar hotel ini dilengkapi dengan kamar mandi pribadi bershower, AC, bathtub, minibar dan koneksi internet.

Terdapat pula restoran yang menyediakan beragam hidangan menarik yang bisa dinikmati para tamu hotel.

Untuk memudahkan para tamu tersedia juga fasilitas umum seperti layanan kebersihan, morning call dan ruangan tanpa rokok. Lotus Garden Hotel & Restaurant berada tidak jauh dari Kediri Mall, yang bisa ditempuh 5 menit denga berkendara.

2. Viva Hotel❤️

foto by booking.com

Alamat: Jalan Letjen S.Parman no 86 Kediri, Jawa Timur, Indonesia
Harga Sewa: Rp 348.000/malam
Telepon: (0354) 7415888
Map: Klik Disini

Viva Hotel Kediri by Front One menawarkan akomodasi dengan fasilitas akses Wifi gratis, resepsionis 24 jam, teras dan lounge bersama.

Semua unit kamar ber-AC dilengkapi dengan TV LCD, meja dan kamar mandi pribadi. Para tamu juga bisa menikmati sarapan prasmanan yang disajikan setiap hari di hotel ini.

Viva Hotel Kediri by Front One berjarak 39 km dari Jombang dan Bandara terdekat adalah Bandara Abdul Rachman Saleh yang berjarak 76 km dari akomodasi ini.

3. Citihub❤️

foto by traveloka.com

Alamat: Jalan Joyoboyo 21, Pusat Kota Kediri, Jawa Timur, Indonesia
Harga Sewa: Rp 374.000/malam
Telepon: (0354) 696611
Map: Klik Disini

Citihub Hotel @ Kediri adalah sebuah akomodasi yang menyediakan Wi-Fi gratis di seluruh areanya.

Setiap kamar di hotel yang berjarak 1 km dari Stadium Brawaijaya ini dilengkapi dengan AC, brankas, TV, meja dan kamar mandi pribadi yang menyediakan shower, sandal serta perlengkapan mandi gratis.

4. Grand Surya❤️

foto by tripadvisor.co.id

Alamat: Jalan Doho No. 95, Pusat Kota Kediri, Jawa Timur, Indonesia
Harga Sewa: Rp 800.000/malam
Telepon: (0354) 686000
Map: Klik Disini

Grand Surya Hotel Kediri adalah sebuah akomodasi yang menawarkan fasilitas kolam renang outdoor, layanan pijat di spa serta parkir gratis di-tempat.

Setiap kamar di hotel yang berjarak 200 meter dari Stasiun Kereta Kediri dilengkapi dengan AC, TV kabel, minibar, akses Internet gratis dan menampilkan pencahayaan yang hangat.

Para tamu juga dapat menikmati sajian lokal maupun hidangan Barat di restoran hotel. Menu sarapan harian juga bisa dinikmati di sana.

5. Penataran Asta❤️

foto by pegipegi.com

Alamat: Jalan Dhoho No 190, Pakelan, Kota Kediri, Jawa Timur, Indonesia
Harga Sewa: Rp 301.325/malam
Telepon: (0354) 682657
Map: Klik Disini

Hotel Penataran adalah hotel bintang satu yang berlokasi di tengah-tengah kota Kediri dengan menawarkan fasilitas modern untuk membantu melepas penat Kita sepanjang hari.

Fasilitas yang tersedia seperti TV Kabel, pendingin ruangan, kamar mandi dengan air panas atau dingin, minibar, akses Wi-Fi gratis dan sarapan untuk 2 orang. Para tamu juga bisa menikmati sajian lezat Sekartaji Restaurant yang buka selama 24 jam penuh.

6. Hotel Merdeka❤️

foto by agoda.com

Alamat: Jalan Basuki Rahmat No. 4, Pusat Kota Kediri, Jawa Timur, Indonesia
Harga Sewa: Rp 574.000/malam
Telepon: (0354) 684444
Map: Klik Disini

Hotel Merdeka Kediri adalah sebuah akomodasi yang dikelilingi oleh taman-taman tropis dengan dilengkapi fasilitas menarik, seperti Wi-Fi gratis, parkir gratis dan spa dengan terapi pijat.

Setiap unit kamar di hotel yang berjarak 200 meter dari Stasiun Kereta Kediri ini dilengkapi dengan AC, perabotan kayu, TV kabel, kulkas dan fasilitas membuat teh/kopi. Para tamu juga bisa menikmati masakan daerah yang disajikan di restoran hotel.

7. Insumo Palace Resort❤️

foto by booking.com

Alamat: Jalan Urip Sumoharjo No. 90, Kota Kediri, Jawa Timur, Indonesia
Harga Sewa: Rp 375.000/malam
Telepon: (0354) 681588
Map: Klik Disini

Insumo Palace Hotel & Resort menawarkan kamar modern dengan perabotan simpel yang dilengkapi dengan Wi-Fi gratis tersedia di area lob.

Setiap kamar di hotel yang berjarak di 15 menit berkendara dari Stasiun Kereta Api Kediri ini dilengkapi dengan TV LCD, brankas pribadi, area tempat duduk, pemadangan kota, ketel listrik dan kamar mandi pribadi yang menyediakan shower serta perlengkapan mandi gratis.

Coffee Shop yang berada di hotel ini menyajikan masakan Indonesia dan Cina.

8. Coconut❤️

foto by booking.com

Alamat: Uparjan Mangun Wijaya No. 19, Kota Kediri, Jawa Timur, Indonesia
Harga Sewa: Rp 157.500/malam
Telepon: (0354) 6022197
Map: Klik Disini

Coconut Hotel adalah sebuah akomodasi yang menawarkan kolam renang outdoor, akses ke taman, lounge bersama dan resepsionis 24 jam.

Setiap kamar di hotel yang berjarak 39 km dari Jombang dilengkapi meja, AC dan kamar mandi pribadi. Para tamu juga bisa menikmati sarapan Asia tersedia setiap pagi di hotel ini.

Terdapat juga restoran yang menyajikan berbagai hidangan Asia, pilihan halal serta vegan.

9. Mitra Inn❤️

foto by booking.com

Alamat: Jalan Mayor Bismo 355. Kediri, Jawa Timur, Indonesia
Harga Sewa: Rp 253.000/malam
Telepon: (0354) 684617
Map: Klik Disini

Hotel Mitra Inn adalah sebuah akomodasi yang berjarak sekitar 10 menit berkendara dari Kediri Town Squarel dengan akses WiFi gratis dan area parkir untuk para tamu membawa kendaraan.

Semua kamar di hotel ini menyediakan TV, AC, minibar, ketel listrik dan kamar mandi pribadi yang menyediakan shower serta perlengkapan mandi gratis.

Selain itu terdapat, Bougenvile Restaurant yang menyajikan aneka pilihan hidangan Indonesia dan continental yang bisa Kita nikmati.

10. Adisurya❤️

foto by adisuryahotel.com

Alamat: Jalan Mayor Bismo 409, Kota Kediri, Jawa Timur, Indonesia
Harga Sewa: Rp 315.000/malam
Telepon: (0354) 691111
Map: Klik Disini

Adisurya Hotel adalah akomodasi yang berjarak 10 menit berkendara dari Kediri Town Square dengan fasilitas akses Wi-Fi gratis dan parkir gratis bagi para tamu yang membawa kendaraan pribadi.

Setiap kamar di hotel ini dilengkapi TV, AC, teras dan kamar mandi pribadi yang menyediakan shower serta area tempat duduk. Di Adisurya Hotel, para tamu dimudahkan dengan layanan meja depan 24-jam, taman dan teras.

11. Raya Resort❤️

Alamat: Jalan Yos Sudarso 21-23, Kota Kediri, Jawa Timur, Indonesia
Harga Sewa: Rp 274.000/malam
Telepon: (0354) 4674269
Map: Klik Disini

Raya Resort Hotel adalah sebuah akomodasi yang berjarak 39 km dari Jombang. Hotel ini siap memanjakan para tamu dengan fasilitas restoran dan Wi-Fi gratis.

Pihak hotel juga menyediakan tempat parkir pribadi gratis dan setiap kamarnya dilengkapi AC, TV layar datar serta mandi pribadi yang menyediakan shower.

12. Tristar❤️

Alamat: Jalan Sultan Agung No.60, Kota Kediri, Jawa Timur, Indonesia
Harga Sewa: Rp 195.000/malam
Telepon: (0354) 689975
Map: Klik Disini

Hotel Tristar adalah sebuah hotel baru yang terletak di Jalan Sam Ratulangi 30 Kediri, tepatnya berada diantara Pasar Besar Setono Bethek, Depo Pertamina dan Alun-alun Kediri.

Setiap kamar di hotel ini dilengkapi dengan fasilitas menarik, berupa fasilitas Free Wifi, AC dan kamar mandi yang menyediakan shower serta perlengkapan mandi gratis.

13. Star Suite❤️

Alamat: Jalan Brigjend Pol.IBH Pranoto No.88 Kota Kediri, Jawa Timur, Indonesia
Harga Sewa: Rp 278.500/malam
Map: Klik Disini

Star Suite Hotel adalah sebuah penginapan yang berlokasi di Jalan Jalan Brigjend Pol. IBH Pranoto yang menyediakan fasilitas akses Wifi gratis, area parkir dan restoran.

Setiap kamar di hotel ini memiliki TV, brankas dan kamar mandi yang menggunakan shower, AC dan area teras pribadi. Star Suite Hotel berjarak 2 km dari Stadium Brawijaya dan Kediri Mall.

14. Studio Yobel❤️

Alamat: Jalan Jalan Raya Putih No. 5 Kediri, Jawa Timur
HargaSewa: Rp 80.000/malam
Map: Klik Disini

Hotel Studio Yobel adalah akomodasi yang terletak di Jalan Raya Putih No. 5 Kediri. Sebuah lokasi yang berada di pusat kota sehingga berada tidak jauh dari pusat perbelanjaan seperti Kediri Mall.

Hotel ini menyajikan fasilitas yang siap memanjakan para tamu, seperti restoran, koneksi WiFi, layanan kamar, conference room dan morning call. Untuk memanjakan para tamu, tersedia fasilitas koneksi WiFi dan AC yang bisa dinikmati.

15. Damarmas Resort & Resto❤️

Alamat: Wates-Ngancar, Panceran, Kediri, Jawa Timur
Harga Sewa: Rp 200.000/malam
Telepon: 0856-0697-2000
Map: Klik Disini

Damarmas Resort & Resto adalah sebuah hotel yang berlokasi di objek wisata Gunung Kelud sekaligus ramah di kantong. Selain hotel, akomodasi ini juga bisa jadi tempat pertemuan atau rapat perusahaan karena dilengkapi dengan fasilitas untuk rapat.

Untuk menunjang kenyamanan hotel, tersedia restoran, kolam renang, akses WiFi gratis, area parkir yang memadai serta hidangan teh/kopi di lobi. Untuk fasilitas dalam kamar sudah dilengkapi dengan AC, TV, kamar mandi yang menggunakan shower, meja, serta pemanas air.

  1. Salim

    Mass saya mau minta infonya buat penginapan yg bener” deket
    di sekitaran stasiun kediri buat transit yang harga terjangkau(murah)
    Terima kasih mass??

  2. mustika

    apa penginapan sudah di buka,ini saya lagi mencari penginapan yg dekat dengan ponpes kwagean,,karna besuk tgl 1 mau yambangi anak sya

  3. Fia

    Studio yobel tanggal 20 November 2020 ada yang kosong ?

    • putro bagos

      sya besok psan kmar ada ynk kosong

  4. Qaisar Muhammad Naufal (pemilik terverifikasi)

    Saya sih simple, nggak minta jadi pemenang utama, cukup jadi pemenang cadangan yang dapat hadiah juga.

  5. Raheel Izhar (pemilik terverifikasi)

    Semoga beruntung itu saya, kalau bukan saya ya semoga tetap saya.

  6. Farras Hazim (pemilik terverifikasi)

    Dari pada pusing mikirin mantan, mending pusingin cara bawa pulang hadiah giveaway ini.

Tambahkan ulasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *