Deskripsi
Bingung pengen menyalurkan kebosananmu dimana? Kenapa ngga coba pergi hangout bareng keluarga, teman, atau rekan kerjamu aja? Kamu bisa mengunjungi cafe atau resto di sekitar tempat tinggalmu untuk sekedar ngobrol santai.
Saat sekarang, cafe-cafe kekinian dibuat dengan konsep yang super keren sangat cocok dijadikan spot foto. Tak hanya dijadikan tempat untuk ber-quality time dengan orang-orang terdekat, cafe yang instaworthy akan membuat tatanan instagrammu semakin cantik dan eksis.
Seperti di Semarang ini, ada beberapa kafe yang berkonsep menarik dan sangat wajib untuk kamu datangi . Dengan konsep yang berbeda-beda dan memiliki ciri khas tersendiri, mampu membuat kafe dibawah patut masuk kedalam daftar ini.
1. The Tavern❤️
Alamat: Jalan Rinjani Nomor 1, Bendungan, Gajahmungkur, Kota Semarang, Jawa Tengah 50231
Map: Klik Disini
Jam Buka: 16.00-00.00 (Senin-Jumat), 16.00-01.00 (Sabtu-Minggu)
Harga: Rp 20.000,-
No Telp: 024 8503 099
Sebuah kafe yang berlokasi di Jalan Rinjani ini bernama The Tavern. Kepopuleran The Tavern di Semarang tidak usah diragukan lagi. Nuansa yang diusung The Tavern adalah Clasic but Classy.
Konsep kaca besar yang melengkapi The Tavern ini menjadi ciri khas tersendiri. Perpaduan antara tempat yang nyaman, makanan enak, serta pelayanan memuaskan bisa kamu dapatkan disini.
2. Caffe Leon❤️
Alamat: Jl. Sisingamangaraja Nomor 19C, Wonotingal, Candisari, Kota Semarang, Jawa, Tengah, 50232
Map: Klik Disini
Jam Buka: 11.00-15.00, 17.30-00.00 (Senin-Minggu)
Harga: Rp 25.000,-
No Telp: 024 8503 344
Sudah pernah melihat atau datang ke sebuah kafe yang mengusung konsep dapur terbuka atau open kitchen belum nih? Kalau belum wajib banget dateng ke Cafe Leon.
Disini kamu bisa melihat secara langsung keahlian para chef dalam membuat makanan pesananmu. Ciri-ciri dari Cafe Leon yang khas berasal dari dekorasi sarang burung dan banyaknya perabotan kayu.
3. Mr. K Cafe❤️
Alamat: Jl. KI Mangunsarkoro No. 15, Karangkidul, Central Semarang, Central Java 50241
Map: Klik Disini
Jam Buka: 12.00-00.00 (Senin-Kamis, Minggu), 12.00-01.00 (Jumat-Sabtu)
Harga: Rp 25.000,-
No Telp: 024 8452 705
Dari luar memang sudah terlihat kalau kafe ini sangat cocok untuk dijadikan ladang berburu spot foto kece. Walaupun terlihat berkelas dan mahal, tapi menu yang dijual disini lumayan murah, lho.
Mr. K Cafe ini terdiri dari dua lantai dan pilihan ruangan. Di lantai pertama konsep yang diusung adalah outdoor, sedangkan lantai atas indoor. Baik indoor maupun outdoor, background ruangannya sama-sama kece.
4. OldTown White Coffee❤️
Alamat: Jalan Mayjend Sutoyo Nomor 11A, Pekunden, Semarang Tengah, Kota Semarang, Jawa Tengah 50134
Map: Klik Disini
Jam Buka: 10.00-00.00 (Senin-Minggu)
Harga: Rp 20.000,-
No Telp: 024 8317 446
Selanjutnya, kamu bisa menemui kafe instagenic di daerah Semarang Tengah atau lebih tepatnya di Jalan Mayjend Sutoyo. Kafe ini buka setiap hari dari jam 10 pagi-12 malam.
Sama seperti namanya, Oldtown White Coffee ini memiliki konsep yang klasik, ditandai dengan adanya beberapa perabotan antik disini.
5. Lot 28 Coffee & Bar❤️
Alamat: Jalan Singosari Raya Nomor 28, Wonodri, Semarang Selatan, Kota Semarang, Jawa Tengah 50242
Map: Klik Disini
Jam Buka: 08.00-00.00 (Senin-Jumat, Minggu), 08.00-01.00 (Sabtu)
Harga: Rp 15.000,-
No Telp: 024 8311 938
Jika kamu tipikal orang yang demen nongkrong sampai berjam-jam lamanya, pasti butuh tempat yang asik dan pewe dong? Coba deh ke Lot 28 Coffee & Bar ini.
Faktor kenyamanan adalah point penting dalam memikat minat para customer. Salah satunya yaitu dengan memberikan fasilitas penunjang seperti wifi gratis. Lot 28 memberikan apa yang kamu butuhkan.
6. Eatboss❤️
Alamat: Mugassari, Semarang Selatan, Kota Semarang, Jawa Tengah 50249
Map: Klik Disini
Jam Buka: 09.00-23.00 (Senin-Minggu)
Harga: Rp 20.000,-
No Telp: 024 7644 0061
Eatboos memang sudah amat terkenal di Semarang, karena tempatnya sangat anak muda banget. Saat masuk ke Eatboss kamu akan disambut dengan konsep ruangan yang minimalis namun tetap nyaman.
Setting interior dari Eatboss Cafe ini lebih ke ornamen kayu dan metal bisa dilihat dari meja kursi yang berjejer. Lokasinya ada di Jalan Mugas Dalam atau Jalan Menteri Supeno.
7. Seven Bistro & Coffee❤️
Alamat: Jalan Diponegoro Nomor 38B, Tegalsari, Gajahmungkur, Kota Semarang, Jawa Tengah 50251
Map: Klik Disini
Jam Buka: 08.00-23.00 (Senin-Kamis, Minggu), 08.00-00.00 (Jumat-Sabtu)
Harga: Rp 25.000,-
No Telp: 024 8318 753
Nah, kalau kamu suka dengan kafe yang menyediakan bermacam-macam spot menarik dalam satu tempat bisa nih datang ke Seven Bistro & Coffee.
Disini ada spot coffee bar, kotak telepon umum, traffic lights, zebra cross, dan lain2. Disini terdapat dua pilihan ruangan yaitu indoor dan outdoor.
8. GoodFellas❤️
Alamat: Jalan Gajah Mungkur Selatan Nomor 11, Petompon, Gajahmungkur, Kota Semarang, Jawa Tengah 50237
Map: Klik Disini
Jam Buka: 10.00-00.00 (Senin-Kamis, Minggu), 10.00-01.00 (Jumat-Sabtu)
Harga: Rp 25.000,-
No Telp: 024 8504 514
Goodfellas merupakan salah satu Eeuropan kafe terbaik yang berlokasi di Jalan Gajah Mungkur Selatan, tepatnya di daerah Petompon.
Tak hanya masakan eropanya saja yang lezat nan enak, tempat makannya pun bikin betah. Suasananya kota Semarang terlihat jelas dari bangunan ini.
9. Loffle Pop Up Desert❤️
Alamat: Jalan Tirto Agung Nomor 50, Pedalangan, Banyumanik, Kota Semarang, Jawa Tengah 50268
Map: Klik Disini
Jam Buka: 14.00-20.30 (Senin-Kamis), 13.00-21.30 (Jumat-Minggu)
Harga: Rp 30.000,-
No Telp: 0896 5290 0561
Rekomendasi berikutnya adalah Loffle Pop Up Desert. Bukan hanya tempatnya saja yang intagramable, tapi hidangannya juga. Saking gemesinnya, sampai sayang untuk disantap.
Loffle Pop Up Desert ini memiliki dua store, yaitu downtown dan uptown. Untuk yang ada di Jalan Tirto Agung ini adalah Uptown Store.
10. Kedai Amarta❤️
Alamat: Jalan Pleburan Barat Nomor 32, Pleburan, Semarang Selatan, Kota Semarang, Jawa Tengah 50241
Map: Klik Disini
Jam Buka: 10.00-22.00 (Senin-Minggu)
Harga: Rp 15.000,-
No Telp: 024 8316 999
Kalau tempat yang satu ini adalah favoritnya semua kalangan nih, dari muda sampai dewasa. Karena kedai ini tidak hanya menyajikan menu makanan masa kini, tapi hidangan khas Nusantara juga.
Kedai Amarta ini sudah cukup punya nama di Semarang, jadi untuk menemukan lokasinya pun sangat mudah sekalipun tidak tau alamatnya.
Jangan sampai momen keseruanmu terlewat begitu saja tanpa sorotan kamera dan bergayalah sekece mungkin agar feeds instagrammu semakin cantik dengan pose serta background lucu.
Kaazim Fahim (pemilik terverifikasi) –
Saya bukan ahli matematika, tapi saya tahu peluang menang giveaway ini meningkat dengan komentar ini.
Karim Saad Munir (pemilik terverifikasi) –
Saya bukan superhero, tapi saya punya kekuatan khusus: kekuatan menarik hadiah giveaway ke arah saya.
Rizqullah Hafizh Fauzan (pemilik terverifikasi) –
Rumus keberuntungan giveaway: keikhlasan + komentar ini = hadiah mendarat di tangan.