Deskripsi
Saat berlibur di Jogja, pasti kamu tidak akan kehabisan akal untuk mencoba mengulik hal-hal menarik dari kota ini, salah satunya dengan explore tempat-tempat nongkrong. Sebagai insan muda, naluri untuk nongkrong malam hari pasti selalu ada dalam dirimu.
Image main malem saat ini bukan lagi sebagai sesuatu yang buruk. Karena pada dasarnya, seharian dari pagi sampai sore kita sudah disibukkan dengan aktivitas di kampus ataupun kantor. Jadi, waktu yang tepat untuk refreshing hanyalah malam hari.
Hampir semua cafe yang ada di Jogja, semuanya available sampai malam hari, jadi kamu gaperlu pusing. Namun, kami akan berikan 10 cafe yang paling recommended untuk nongkrong malam hari. Berikut ini daftarnya!
1. Ara Cafe❤️
Alamat: Jl. Duwet, Nologaten, Caturtunggal, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281
Map: Klik Disini
Jam Buka: 11.00-02.00 (Senin-Minggu)
Harga: Rp 15.000,-
No Telp: 0857 4730 0234
Referensi pertama adalah sebuah tongkrongan yang ada di daerah Caturnunggal, namanya Ara Cafe. Tapi kamu harus sedikit sabar jika memilih Ara Cafe sebagai tongkrongan malam harimu, karena tempat ini selalu ramai.
Muda-mudi dari segala penjuru sengaja datang kesini hanya untuk sekedar ngobrol santai. Karena cafe ini memiliki daya tarik dari menu makanannya yang bervariasi dan murah2.
2. Secang Bistro❤️
Alamat: Jalan Menukan, Brontokusuman, Mergangsan, Kota Yogyakarta, DIY 55153
Map: Klik Disini
Jam Buka: 07.00-22.30 (Senin-Minggu)
Harga: Rp 18.000,-
No Telp: 0274 373 031
Secang Bistro adalah jawaban dari penantian para millenials yang rindu nongkrong dan makan ditempat asik dengan village vibes namun terlihat classy seperti di hotel berbintang.
Jika nongkrong di Hotel menimbulkan kesan mahal, berbeda dengan Secang Bistro ini. Buktinya kamu bisa menikmati hidangan disini mulai dari 18ribuan aja.
3. Kendedes Cafe❤️
Alamat: Jalan Tirtodipuran Nomor 9, Mantrijeron, Kota Yogyakarta, DIY 55143
Map: Klik Disini
Jam Buka: 09.00-23.00 (Senin-Jumat & Minggu), 09.00-01.00 (Sabtu)
Harga: Rp 10.000,-
No Telp: 0274 375 449
Buat kamu yang tinggal di daerah Tirtodipuran, bisa nih nongkrong di Kendedes Cafe. Cafenya asik dan kece banget. Sisi unik dari Kendedes Cafe adalah banyaknya barang-barang antik yang terpampang di setiap sudut kafe.
Pilihan menunya banyak dan harganya juga terjangkau. Apalagi sekarang lagi ada promo beli Rice bowl chicken dapet free ice tea. Sikat gays, mumpung masih awal bulan nih.
4. Pizza Pitsa❤️
Alamat: Jl. Alun-alun Utara Nomor 16, Ngupasan, Gondomanan, Kota Yogyakarta, DIY 55122
Map: Klik Disini
Jam Buka: 12.00-01.00 (Senin-Minggu)
Harga: Rp 10.000,-
No Telp: 0858 5068 3533
Kali ini kami akan mengajakmu mencicipi makanan khas Italia dari Pizza Pitsa yang berada di kawasan Alun-alun Utara Jogja ini nih.
Rasa pizzanya bener-bener otentik. Keunikan dari Pizza Pitsa adalah penggunaan 4 varian keju lokal berkualitas didalam hidangannya. Pizza ala Pitsa ini crispy crunchy gitu gays, wajib coba pokoknya!
5. Askal Potato❤️
Alamat: Jalan Anggajaya 1 Nomor 302 Sanggrahan, Condongcatur, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55283
Map: Klik Disini
Jam Buka: 10.00-00.00 (Senin-Minggu)
Harga: Rp 5.000,-
No Telp: 0877 0500 2057
Potato addict mana nih? Sebagai potato lovers kamu harus coba aneka makanan serba kentang di Cafe Askal ini deh. Disini terdapat beberapa menu paketan yang harganya murah-murah.
Nah, saat ini Askal Potato lagi adain promo menarik nih. Dimana setiap pembelian Paket Nagih A, B, C, D, kamu bakalan dapet 1 free Paket Nagih A lho. Buruan deh kesini, biar bisa ngerasain promonya.
6. Djoeragan Susu❤️
Alamat: Jalan Bantul Nomor 74, Gedongkiwo, Mantrijeron, Kota Yogyakarta, DIY 55142
Map: Klik Disini
Jam Buka: 16.00-02.00 (Senin-Minggu)
Harga: Rp 4.000,-
No Telp: 0812 1102 0012
Djoeragan Susu juga bisa nih kamu pilih untuk menghilangkan penat saat tengah malam. Karena kafe ini buka dari jam 4 sore sampai 2 pagi.
Millenials Jogja, khususnya daerah Bantul pasti sudah hafal dengan cafe ini nih. Tongkrongan yang berada di selatan Jogja ini menyajikan 30 varian rasa susu dan 20 roti yang berbeda-beda. Ajib banget kan?
7. Phin Kopi Vietnam❤️
Alamat: Jalan Bumijo Nomor 2, Bumijo, Jetis, Kota Yogyakarta, DIY 55231
Map: Klik Disini
Jam Buka: 08.00-22.00 (Senin-Minggu)
Harga: Rp 10.000,-
No Telp: 08773872 6565
Nyobain coffeeshop di darah Bumi Ijo ini bisa juga dijadikan opsi selanjutnya nih. Terutama buat kamu yang belum pernah mencoba sensasi minum kopi Vietnam.
Phin Kopi Vietnam ini memiliki ciri khas aroma dan rasa kopi yang berbeda. Harga kopi disini juga relatif terjangkau. Terkadang ada promo happy hour juga lho, yaitu setiap hari Senin-Kamis dari jam 09.00-11.00, namun ini hanya berlaku untuk makan/minum ditempat.
8. Anafu Cafe❤️
Alamat: Jl. Raya Tajem, Maguwoharjo, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281
Map: Klik Disini
Jam Buka: 14.00-23.00 (Senin-Minggu)
Harga: Rp 10.000,-
No Telp: 0812 3752 7173
Tongkrongan andalan dari Tajem Maguwo ini juga wajib nih masuk list kamu. Anafu cafe ini adalah tempat tongkrongan paling favorit di wilayah ini.
Karena bukan hanya tempatnya yang cocok buat nongkrong malam2, menu makanan disini juga enak dan harganya affordable banget deh. Menu wajib kalau ke Anafu Cafe adalah Hazelnut Creme Brulle.
9. Rumah Kopi 59❤️
Alamat: Jl. Gayam No. 59, Semaki, Umbulharjo, Kota Yogyakarta, DIY 55166
Map: Klik Disini
Jam Buka: 16.00-00.00 (Senin-Minggu)
Harga: Rp 20.000,-
No Telp: 0817 468 274
Rumah Kopi 59 ini bisa jadi opsi berikutnya yang bisa kamu pilih untuk dijadikan tempat nongkrong saat malam hari. Karena cafe ini buka dari jam 4 sore sampai 12 malam.
Menu roti dari Rumah kopi ini memang juara banget. Karena dibuat sendiri, jadi teksturnya lebih lembut, empuk, fluffy, dan pinggirannya renyah. Selain itu, kopi Affogatonya juga ciamik banget.
10. Kunvenu❤️
Alamat: Jalan Jeblog Tirtonirmolo, Tegal Kenanga, Tirtonirmolo, Kasihan, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55184
Map: Klik Disini
Jam Buka: 16.00-00.00 (Senin-Minggu)
Harga: Rp 8.000,-
No Telp: 0813 2873 7189
Referensi terakhir ini bisa kamu pilih juga nih, khususnya untuk yang tinggal di daerah Bantul. Suasana disini sejuk dan adem, karena berada di pinggir sawah.
Menunya banyak dan dan pilihan harganya juga bervariatif tapi masih terjangkau dikantong mahasiswa. “Waktu luang itu diciptakan dan dinikmati bersama”, seperti itulah slogan andalan Kunvenu.
Kira-kira, cafe mana nih yang bikin kamu semakin berantusias untuk nongkrong malem di Jogja? Choose the best one please!
Umar Zaki Qadir (pemilik terverifikasi) –
Saya bukan ahli ramal, tapi saya meramalkan hadiah giveaway ini akan jatuh ke tangan yang tepat: saya.
Khairul Anis Al-Khalish (pemilik terverifikasi) –
Rumus keberuntungan giveaway: keikhlasan + komentar ini = hadiah mendarat di tangan.
Ghifari Syafi Muzakki (pemilik terverifikasi) –
Saya bukan ahli ramal, tapi saya meramalkan hadiah giveaway ini akan jatuh ke tangan yang tepat: saya.