Deskripsi
Berbicara soal Inggris tidak melulu hanya tentang sepak bola tetapi makanan khas negara kerajaan ini juga cukup menyita banyak perhatian dan menjadi primadona kuliner di seluruh belahan dunia.
Negara tersebut memiliki ciri khas makanan yang cukup mudah pembuatannya. Tak heran, kuliner Inggris ini semakin menjamur di sejumlah restoran di beberapa kota di Indonesia seperti di Jakarta, Surabaya, Yogyakarta, Bali, Padang, Aceh, Jawa, Palembang, Lombok, Tegal hingga Papua.
Nah, buat yang belum tahu apa saja makanan tradisional khas dari Inggris? Berikut kami telah sajikan daftar menu kulinernya lengkap beserta resepnya versi dari JejakPiknik.
1. Pie dan Bir Peterseli❤️
Kuliner khas pertama yang wajib buat dicoba saat berkunjung ke Inggris adalah Pie dan Bir Peterseli. Makanan tersebut sebenarnya merupakan salah satu hidangan asli masyarakat London.
Penganan ini awalnya terbuat dari belut namun, seiring perkembangan kuliner tersebut kini semakin dimodifikasi dengan menggunakan daging sapi. Pie dan Bir ini sangat cocok buat dijadikan sebagai menu pembuka.
Makanan tersebut biasanya disajikan tanpa saus dan paling enak bila disandingkan dengan bir hijau non-alkohol peterseli untuk menghangatkan tubuh.
Satu tempat yang terkenal akan kuliner ini adalah F Cooke di 150 Hoxton St, London N1 6SH, United Kingdom. Restoran ini sudah sangat terkenal sejak tahun 1987. Dan disini ntuk harga pie dibanderol sekitar £3,80(70 ribuan) per porsinya.
2. Black Pudding❤️
Merujuk pada Wikipedia, Black Pudding adalah salah satu makanan tradisional berupa sosis yang bahan dasarnya terbuat dari lemak serta darah babi ataupun sapi.
Banyak orang menyukai kuliner ini karena rasa darahnya cukup kuat dan merupakan sumber protein paling baik dengan karbohidrat rendah serta tinggi zat besi.
Namun hidangan ini merupakan jenis penganan mudah rusak dan hanya bisa bertahanbeberapa hari saja. Dalam hal penyajian, Black Pudding sering disandingkan dengan bumbu pedas.
Dan satu tempat terbaik untuk menyantap Black Pudding adalah Regency Cafe di 17-19 Regency street, London SW1P 4BY. Soal harga menu hanya berkisar £10(Rp.185.120) per porsinya.
3. Bubble&Squek❤️
Buat pecinta kuliner berbahan dasar sayuran, Bubble and Squek khas Inggris ini adalah salah satu menu paling tidak bisa dilewatkan.
Menurut resep, selain di dominasi akan aneka sayuran, sebagian bahan dasar kuliner ini juga terbuat dari daging cincang serta kentang tumbuk.
Cara membuat kuliner ini pun cukup mudah dimana sayuran serta daging dicincang lalu di campur kemudian digoreng hingga berwarna kecoklatan. Menu tersebut cocok buat hidangan makan pagi.
Penasaran ingin mencicipinya?Satu tempat paling asyik buat menikmatinya adalah Maria’s Market Cafe di 9 Stone Street, London SE1 9AA, Britania Raya. Mengenai harga hanya dibanderol sekitar £5-£10(90-180 ribuan) saja per porsinya.
4. Yorkshire Pudding❤️
Nah, puding di Inggris berbeda dengan di Indonesia dimana toping yang digunakan mereka bukanlah buah melainkan daging, sayuran serta kaya akan saus, salah satu contoh adalah Yorkshire Pudding.
Dinamakan demikian karena menu ini berasal dari daerah Yorkshire. Dan Pudding tersebut biasanya disajikan sebagai pelengkap hidangan utama.
Puding ini bahan utamanya dibuat dari adonan tepung gandum, susu, air serta telur yang kemudian dibakar diatas tungku.
Bagi yang ingin mencicipnya , Chapter All Day Dining di Blackheatch, 43-45 Montpelier Vale adalah tempatnya. Tentang harga, kuliner ini dibanderol sekitar 200 ribuan per 12 kilonya.
5. Fish And Chips❤️
Dilihat dari foto ataupun gambarnya, kuliner berbahan dasar ikan serta kentang ini memang terlihat sangat sederhana, namun begitu makanan ringan tersebut cukup lezat lho untuk dijadikan cemilan.
Yup, Fish and Chips adalah penganan halal berbahan dasar ikan dan kentang yang digoreng. Menu ini diperkenalkan pertama kali pada tahun 1860-an di Inggris sebagai makanan kelas pekerja.
Nah, penasaran bagaimana citarasanya? Satu tempat terbaik menikmatinya adalah The Fish House Of Nothing Hill di 29 Pembridge Road, London W11 3HG, Inggris Raya. Untuk satu porsinya Fish and Chips disini dibanderol sekitar £14,50(260 ribuan).
6. Muffin❤️
Muffin adalah sejenis kudapan tradisional berbentuk bundar berbahan dasar adonan tepung dan ragi. Nama kue ini berasal dari bahasa Perancis Kuno yakni “moufflet” yang artinya “lembut”.
Tak hanya mantap untuk dijadikan kudapan pendamping saat minum teh, Muffin juga bagus lho buat dijadikan sebagai oleh-oleh.
Dan salah satu toko penjual muffin terbaik adalah Ben’s Cookies di 12 Kensington Arcade. Di bakery ini harganya cukup murah mulai 40 ribuan saja.
7. Roast Meats❤️
Makanan khas Inggris selanjutnya adalah Roast Meats, kuliner lezat berbahan dasar daging yang dimasak dalam oven selama dua jam dan diberi bumbu khusus.
Buat yang ingin mencicipinya, Hotbox restaurant di 46-48 Commercial street, London E1 6LT adalah tempatnya. Disini harga Roast Meats hanya dibanderol mulai £9 atau sekitar 160 ribuan saja.
8. Lancashire Hotpot❤️
Lancashire Hotpot ini biasanya sering dihidangkan saat pesta ataupun perayaan Natal, hal tersebut dikarenakan resepnya cukup sederhana hanya butuh daging, bawang merah serta kentang.
Disamping resepnya yang mudah, cara membuat juga tidak sulit hanya dibaluri bumbu khusus lalu dipanggang dalam panci besar selama sehari dengan api kecil.
Untuk menikmatinya, ada satu tempat paling top yaitu Langan’s Brasserie di Stratton St, London, England, UK. Mengenai harga, makanan disini dibanderol mulai £27-£46(500-800ribuan)per porsi.
9. Full English Breakfast❤️
Sesuai namanya, sarapan lengkap ala Inggris ini merupakan kombinasi beberapa jenis makanan yang digoreng dimana ada bacon, telur, jamur, kacang, sosis, tomat, tofu, black pudding dan lainnya.
Bagi yang ingin mencicipinya, silahkan datang ke Liz Cafe di 7 Goldhawk Rd, Shepherd Bush, London W12 BQQ. Selain enak, kita hanya perlu mengeluarkan budget sekitar £7( 135 ribuan)saja untuk menikmati Full English Breakfast.
10. Eton Mess❤️
Makanan khas Inggris selanjutnya adalah Eton Mess. Kuliner ini cocok buat dijadikan sebagai menu penutup karena bahannya dibuat dari krim, merangue dan strawberry.
Satu tempat terbaik untuk menyantap Eton Mess adalah Bob Bob Ricard di 1 Upper James Street, Soho, London W1F 9DF, Britania Raya. Di restoran tersebut harga kudapan ini hanya sekitar £9,50 atau 175 ribuan per porsinya.
Sa’di Khairul Anam (pemilik terverifikasi) –
Saya bukan penulis naskah, tapi kalau menang giveaway, saya siap tulis ‘Terima Kasih’ sepanjang mungkin.
Ibrahim Raihan (pemilik terverifikasi) –
Saya bukan superhero, tapi saya punya kekuatan khusus: kekuatan menarik hadiah giveaway ke arah saya.
Abqary Zabir (pemilik terverifikasi) –
Saya bukan ahli ramal, tapi saya meramalkan hadiah giveaway ini akan jatuh ke tangan yang tepat: saya.