Deskripsi
Bandung merupakan salah satu Kota di Jawa Barat yang tidak pernah sepi dikunjungi oleh wisatawan baik domestik maupun mancanegara.
Paris van Java ini banyak dijadikan sebagai destinasi akhir pekan terutama oleh warga Ibukota Jakarta. Salah satu alasan mengapa Kota Bandung banyak dijadikan sebagai destinasi akhir pekan yaitu karena jaraknya yang dekat.
Selain itu, Bandung juga mempunyai banyak sekali destinasi wisata yang tersebar hampir di seluruh penjuru wilayah.
Salah satu kawasan yang banyak diserbu oleh wisatan yaitu Punclut. Punclut sendiri adalah singkatan dari Puncak Ciumbuleuit. Lokasi dari Punclut ini setidaknya berada di jarak 7 Kilometer dari pusat Kota Bandung.
Saat akhir pekan, Kawasan Punclut ini banyak didatangi oleh wisatawan yang ingin melihat pemandangan Kota Bandung dari atas ketinggian.
Menariknya, keramaian itupun terjadi juga saat momen liburan natal dan tahun baru nih. Banyak orang yang sengaja berkunjung ke Punclut hanya untuk menikmati pesta kembang api nan megah.
Lantas kira-kira dimana sih lokasi yang paling oke untuk merayakan liburan tahun baru di kawasan Punclut Bandung? Kamu bisa menemukan jawabannya setelah membaca rangkuman informasi dari kami dibawah ini.
1. Dago Bakery Punclut❤️
Hanya dilihat dari fotonya saja pasti kamu sudah tidak sabar ingin menghabiskan waktu liburan tahun barumu di Dago Bakery Punclut ini kan? Konsepnya yang unik dan instagrammable membuat tempat ini menjadi salah satu spot favorit untuk berfoto.
Saat momen liburan terutama tahun baru, Dago Bakery Punclut ini selalu dipadati oleh wisatawan dari berbagai penjuru daerah baik penduduk Bandung maupun pengunjung. Keindahan alam yang ditawarkan olehnya memang mampu membuat hati adem.
2. Tafso Barn❤️
Jika kamu ingin merayakan momen pergantian taun bersama pasangan, pasti butuh tempat romantis dong? Tafso Barn ini sepertinya bisa menjadi solusi terbaik yang bisa kamu pilih nih,
Konsep tempat usungan Tafso Barn ini adalah berupa tenda transparan yang menghadap ke arah hamparan perbukitan. Saat malam hari, view dan suasana di Tafso Barn ini sungguh sangat romantis. Makan malammu bersama pasangan saat taun baru nanti bisa jadi momen paling spesial deh.
3. D’Dieuland ❤️
Kamu food hunter dan suka dengan sesuatu yang berbau instagrammable? Mengunjungi D’Dieuland adalah keputusan paling tepat. Karena disini banyak sekali spot foto yang keren banget. Bukan hanya itu saja, menu makanan di D’Dieuland juga tergolong murah meriah lho.
Saat malam hari, kamu bisa melihat pemandangan exotic yang didapatkan dari hamparan Kota Bandung dihiasi oleh lampu kota, cantik banget! Spot paling jadi favorit di D’Dieuland ini adalah jembatan bergaya Belanda yang menghadap langsung ke area perbukitan.
4. Angkringan De BlankON❤️
Jika mendengar kata angkringan mungkin kamu akan teringat dengan budaya kuliner Jawa Tengah. Namun angkringan yang ada di Punclut Bandung ini berbeda dari biasanya nih.
Jika biasanya angkringan identik dengan kesederhanaan, Angkringan De BlankON ini memiliki banyak spot foto kekinian. Namun satu yang perlu kamu tau, meskipun dikemas dengan lebih modern, namun Angkringan BlankON ini tetap menyajikan panganan khas angkringan.
5. Lereng Anteng Panoramic Coffee❤️
Menghabiskan detik demi detik di penghujung akhir tahun sambil menikmati secangkir kopi di Lereng Anteng Panoramic Coffee sepertinya bisa jadi ide menarik. Kamu bisa memilih area tempat duduk yang paling nyaman.
Semua area memiliki suguhan pemandangan yang apik dan menawan. Area paling favorit adalah tenda transparan, dimana suasana disini terasa lebih romantis.
6. Cakrawala Sparkling Nature Restaurant❤️
Dari kejauhan kamu sudah bisa mengenali bahwa bangunan rumah kaca warna-warni itu adalah Cakrawala Sparkling Nature Restaurant. Tempat ini memiliki satu ruangan sangat unik yaitu Galaxy.
Dimana pengunjung bisa memanfaatkan ruangan Galaxy ini sebagai spot foto. Tertarik untuk menghabiskan momen pergantian tahun di Cakrawala Sparkling Nature Restaurant sembari menyantap aneka hidangan lezat?
7. Windy Point Of Roemah Kopi❤️
Kawasan Punclut Bandung memang terkenal dengan sisi keromantisannya. Semua lokasi disini seakan menawarkan kecantikannya masing-masing salah satunya yaitu Windy Point Of Roemah Kopi.
Bukan hanya menjadi tempat kongkow atau kopdar para club motor, tapi cafe ini juga bisa kamu reservasi untuk romantic dinner bersama pasangan.
8. Art Deco Luxury Hotel❤️
Jika kamu ingin menghabiskan malam taun baru dengan bermalam disebuah hotel, maka pilihlah Art Deco Luxury Hotel ini. Jarak hotel ke Puncak Punclut hanya 2,5 kilometer saja.
View yang ditawarkan oleh Art Deco Luxury Hotel sangat cantik, dimana kamu bisa melihat pemandangan kota Bandung dari atas ketinggian. Udara sejuk dan suasana tenang disini semakin membuat kamu lebih fresh.
9. Padma Hotel❤️
Kalau bicara soal tempat ternyaman untuk menikmati malam taun baru, Padma Hotel menjadi salah satu lokasi paling tepat.
Kemewahan serta kenyamanan yang ditawarkan oleh Padma Hotel menjadi alasan mengapa kamu harus menghabiskan liburan taun barumu disini.
10. Tibera Hotel❤️
Pilihan terakhir ada Tibera Hotel yang berlokasi di Jalan Ciumbuleuit Nomor 140. Hotel ini menjadi salah satu tempat favorit untuk menghabiskan momen pergantian taun.
Bangunannya yang artistik dan modern membuat Tibera Hotel diburu oleh banyak wisatawan. Apalagi saat momen taun baru, Tibera Hotel selalu full booked.
Jadi itulah beberapa tempat kawasan di Punclut atau Puncak Ciumbuleuit Bandung yang bisa kamu jadikan sebagai destinasi liburan taun baru nanti.
Fathi Dizwhar (pemilik terverifikasi) –
Mau ikutan giveaway, tapi takut menang. Nanti dikira jodoh, padahal cuma pinjam!
Ghifari Syafi Muzakki (pemilik terverifikasi) –
Saya bukan penulis naskah, tapi kalau menang giveaway, saya siap tulis ‘Terima Kasih’ sepanjang mungkin.
Zakwan Alman (pemilik terverifikasi) –
Kata orang bijak, rejeki nggak akan tertukar. Tapi kalau giveaway ini tertukar ke saya, nggak apa-apa kan?