Deskripsi
Makanan berbahan dasar sayuran di kota Jogja, jenisnya sangat beragam. Dari mulai berkuah sampai yang menggunakan saus kacang semua lengkap ada disini.
Lotek adalah salah satu yang cukup populer. Hidangan asli orang Sunda ini terbuat dari aneka sayuran segar seperti kubis, bayam serta tauge dan menu tersebut sangat populer di kota Jogja.
Meski berasal dari kota Bandung, namun di Jogja penjual hidangan sayur ini sangat menjamur. Dari sekian banyaknya tempat, Lotek dan Gado-Gado Bu Bagyo adalah paling populer.
Satu hal yang membedakannya dengan lotek lainnya adalah keberadaan bakwannya. Selain itu, sayurannya pun sangat beragam, ada timun, tauge, kol, bayam juga tomat. Bahkan dilengkapi juga dengan telur.
Warung Bu Bagyo ini terkenal sebagai salah satu tempat kuliner legendaris karena sudah buka sejak tahun 1980-an dan sekarang sudah memiliki banyak cabang yang tersebar di kota Jogja.
Konsistensi harga yang terjangkau dan citarasa menggoda membuat warung Bu Bagyo ini mempunyai banyak cabang di kota Jogja. Tidak hanya satu atau dua, tapi ada 30 dengan pusat yakni di Colombo.
Penasaran dimana saja letak cabang Lotek Bu Bagyo di Jogja? Ini dia JejakPiknik kasih 10 alamat lengkapnya.
1. Cabang Colombo❤️
- Alamat: Jln. Prof. Herman Yohanes No.01, Terban, Kecamatan Gondokusuman, Daerah Istimewa Yogyakarta
- Map: Klik Disini
- Jam Buka: Setiap Hari (08.30-18.00)
- No.Telp/HP: –
- Harga Mulai: Rp.13.000-Rp.17.000
Usaha kuliner pertama Bu Bagyo awalnya berada di Colombo. Maka itulah sebabnya mengapa warungnya satu ini dinamakan demikian. Saking enaknya, spot tersebut selalu menjadi rujukan orang-orang saat ingin menikmati seporsi lotek ataupun gado-gado enak.
Letak dari warung ini bisa dibilang cukup strategis karena berada tepat di seberang kampus Institut Seni Indonesia Yogyakarta dan menjadi tempat makan andalan para mahasiswa disana.
2. Cabang Tamsis❤️
- Alamat: Jln. Taman Siswa No.55, Wirogunan, Kecamatan Mergangsan, Kota Jogja
- Map: Klik Disini
- Jam Buka: Setiap Hari (08.30-18.30)
- No.Telp/HP: 0821 8299 9993
- Harga Mulai: Rp.13.000-Rp.17.000
Cabang keduanya juga hadir di jalan Taman Siswa No.55, daerah Wirogunan. Lokasi depotnya yang satu ini sangat strategis dan mudah untuk dijangkau. Tempatnya sedikit lebih mewah, area parkirnya pun terbilang cukup luas.
Menu andalannya sama seperti di Colombo yakni lotek dan gado-gado. Porsi disini juga sangat besar, bisa dinikmati berdua dengan pasangan. Soal kualitas rasa, sama seperti cabang Bu Bagyo lainnya.
3. Cabang Baciro❤️
- Alamat: Jln. Kompol Bambang Suprapto, Baciro, Kecamatan Gondokusuman, Daerah Istimewa Yogyakarta
- Map: Klik Disini
- Jam Buka: Setiap Hari (08.00-16.00)
- No.Telp/HP: (0274) 8555 864
- Harga Mulai: Rp.15.000-Rp.20.000
Alamat cabang Bu Bagyo berikutnya yakni ada di depan Mako Brimob Baciro. Tempat ini bisa dibilang salah satu lotek kelas premium dengan harga yang cukup bersahabat.
Selain tempatnya yang nyaman, outlet satu ini juga menawarkan sistem take away. Kamu bisa pesan terlebih dahulu melalui nomor telepon tertera. Masalah rasa, tak perlu diragukan, dijamin enak karena menggunakan resep khas turun-temurun seperti cabang lainnya.
4. Cabang Caturtunggal❤️
- Alamat: Jln.Moses Gatotkaca No.03, Mrican, Kelurahan Caturtunggal, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta
- Map: Klik Disini
- Jam Buka: Setiap Hari (08.00-19.00)
- No.Telp/HP: 0851 0255 5597
- Harga Mulai: Rp.16.000-Rp.17.000
Meski tidak seluas pusatnya, namun cabang Bu Bagyo yang ada di daerah Caturtunggal ini cukup nyaman untuk dijadikan tempat makan siang. Dari segi operasional, warung tersebut buka sedikit lebih lama, yakni sampai pukul 9 malam.
Buat kamu yang tertarik makan disini, sebaiknya hindari datang saat jam makan siang karena akan sangat ramai, apalagi tempatnya cukup kecil, bisa jadi mengantre sangat lama. Tapi kalau soal rasa, sama seperti cabang lainnya.
5. Cabang Kusumanegara❤️
- Alamat: Jln. Kusumanegara No.29, Warungboto, Kecamatan Umbulharjo, Kota Yogyakarta
- Map: Klik Disini
- Jam Buka: Setiap Hari (08.00-18.00)
- No.Telp/HP: (0274) 380 820
Meski tergabung dengan sebuah klinik dan memiliki area parkir kecil, namun cabang Bu Bagyo yang ada di Kusumanegara ini terbilang cukup nyaman untuk dijadikan tempat makan siang.
Buat kamu yang tidak ingin mengantre lama untuk menikmati seporsi lotek lezat, outlet di Kusumanegara ini recommended buat didatangi. Selain mengenyangkan, pelayanannya cukup ramah dan cepat.
6. Cabang Wates❤️
- Alamat: Jln. Wates, Serut, Kecamatan Pengasih, Kabupaten Kulon Progo, Kota Yogyakarta
- Map: Klik Disini
- Jam Buka: Setiap Hari (09.00-16.00)
- Harga Mulai: Rp.10.000-Rp.14.000
Berkunjung ke daerah Kulon Progo, kamu pun akan menemukan cabang warung Bu Bagyo disana. Lokasinya yakni di seputaran kawasan Serut, tepatnya di depan Dinsos, jalan Wates dan tidak terlalu jauh dari kampus UNY.
Disini kamu tak hanya bisa menikmati seporsi lotek saja, tapi dapat juga memesan aneka menu lezat lainnya seperti capcay atau nasi goreng. Untuk kisaran harganya yaitu dari mulai 10 ribu sampai 14 ribuan. Nah, masih ramah kan dengan kantongmu?
7. Cabang Gedongkuning❤️
- Alamat: Jln. Gedongkuning No.68, Rejowinangun, Kecamatan Kotagede, Yogyakarta
- Map: Klik Disini
- Jam Buka: Setiap Hari (08.00-15.30)
- No.Telp/HP: 0819 0424 1833
Selain di seputaran Sagan atau Gejayan, kamu juga bisa menikmati seporsi lotek enak ala Bu Bagyo di sekitar kawasan Kotagede. Lokasi tepatnya yakni berada di jalan Gedongkuning no.68.
Meski cabang satu ini areanya sempit tapi pengunjungnya selalu ramai, apalagi saat jam makan siang tiba. Kalau kamu tidak tahan lapar, sebaiknya jangan datang kesini.
Tapi soal rasa, lotek disini sangatlah juara. Kamu bisa memesannya dengan nasi atau ketupat dan telur. Makan disini dijamin kenyang, karena porsinya juga cukup besar.
8. Cabang Mantrijeron❤️
- Alamat: Jln. Bantul No.60, Gedongkiwo, Mantrijeron, Daerah Istimewa Yogyakarta
- Map: Klik Disini
- Jam Buka: Setiap Hari (08.00-21.00)
- No.Telp/HP: 0812 2894 1813
Dari sekian banyaknya cabangnya, lapak di Mantrijeron ini adalah yang paling lama buka yakni mulai dari pukul 08.00-21.00. Jadi, kamu bisa mengunjunginya kapanpun, entah itu untuk sarapan pagi, makan siang ataupun malam.
Lokasinya pun sangat strategis, berada di pinggir jalan Bantul sehingga mudah untuk dijangkau. Hanya saja tempatnya tidak terlalu luas. Bagi yang tidak suka keramaian, bisa menjadikannya sebagai alternatif buat makan lotek enak ala resep Bu Bagyo.
9. Cabang Gejayan❤️
- Alamat: Jln. Anggajaya III, Gejayan, Kelurahan Condongcatur, Kecamatan Depok, Kab. Sleman, Yogyakarta
- Map: Klik Disini
- Jam Buka: Setiap Hari (09.00-16.00)
- Harga Mulai: Rp.13.000-Rp.20.000
Cabang Bu Bagyo yang ada di ujung terminal Condongcatur ini juga letaknya sangat mudah dijangkau, kamu tidak akan pernah tersesat jika ingin mengunjunginya.
Selain strategis, kelebihan dari outlet satu ini adalah disediakannya banyak tempat duduk di area outdoor. Jadi sembari menunggu pesanan, kamu akan ditemani hembusan angin sepoi-sepoi. Namun yang menjadi minusnya adalah area parkirnya sangat terbatas.
10. Cabang Bantul❤️
- Alamat: Jln. Dr.Wahidin Sudiro Husodo, Area Sawah, Trirenggo, Kabupaten Bantul, Yogyakarta
- Map: Klik Disini
- Jam Buka: Minggu (Tutup), Senin-Sabtu (09.30-16.00)
- No.Telp/HP: 0812 2760 0076
- Harga Mulai: Rp.12.000-Rp.20.000
Tempat makan legendaris satu ini, mahasiswa di sekitaran Jogja pasti sudah tahu. Pasalnya letaknya berada di pinggir jalan kabupaten Bantul.
Selain rasa loteknya sangat enak, satu hal yang disayangkan dari cabang Bu Bagyo ini adalah tempat parkirnya sangat terbatas dan selalu ramai sepanjang hari. Kamu yang tidak suka menunggu lama, tidak direkomendasikan datang kesini.
Nah, itu dia beberapa daftar alamat cabang Warung Lotek Bu Bagyo yang ada di kota Jogja. Sekarang saatnya untuk memulai petualangan kulinermu dan jangan lupa ajak juga orang-orang terdekat ya, biar suasananya semakin lebih seru.
Saifan Kamil (pemilik terverifikasi) –
Saya bukan pesenam, tapi kalau menang giveaway, saya siap lakukan backflip kebahagiaan!
Ghaly Majdudin Rafif (pemilik terverifikasi) –
Saya tidak pernah menang lotre, tapi saya yakin giveaway ini adalah lotre yang pasti menang. Percaya deh!
Waldan Hakim (pemilik terverifikasi) –
Saya bukan pengacara, tapi saya siap membela hak saya untuk memenangkan giveaway ini di pengadilan.