Mau Beli Buah Segar dan Berkualitas di Surabaya? Ini Dia 10 Toko Yang Mesti Kamu Kunjungi

3 reviews

Rp58.700

Category:

Deskripsi

Rasanya hampir semua orang suka dengan buah. Kami yakin kamu juga sangat menyukainya, kan? Yup, selain enak, buah memang terkenal memiliki segudang manfaat yang baik untuk tubuh.

Apalagi buah merupakan salah satu makanan yang mengandung banyak vitamin. Jadi, pastikan untuk mengonsumsinya sesering mungkin ya!

Nah, bila pada artikel sebelumnya sudah membahas toko buah yang ada di Jakarta dan Bandung, maka kali ini kita akan bergeser jauh ke salah satu kota di Jawa Timur, yaitu Surabaya.

Di Surabaya, ada banyak sekali referensi toko buah yang bagus-bagus, lengkap, berkualitas dan fresh buahnya. Jika kamu masih bingung, JejakPiknik sudah siapkan rekomendasinya.

Dan berikut adalah toko buah di Surabaya yang JejakPiknik rekomendasikan khusus hanya untuk kamu yang ingin mendapatkan buah segar & berkualitas.

1. Hokky Buah❤️

  • Alamat: Jln. Panglima Sudirman No.32, Embong Kaliasin, Kec. Genteng, Kota Surabaya, Jawa Timur
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Setiap Hari (09.00-20.00)
  • No.Telp/HP: (031) 5321782
  • Instagram (IG): @hokkyfruit

Bila di Jakarta ada toko buah All Fresh yang sangat populer, maka di Surabaya ada Hokky Buah. Ini adalah sebuah fruit store modern terbaik dan terlengkap di sana. Toko tersebutpun begitu terkenal, rasanya tidak ada lagi masyarakat sekitar yang tidak tahu tentangnya.

Di Hokky ini tersedia buah-buahan baik impor maupun lokal. Tidak hanya itu, ada juga berbagai cemilan, manisan, frozen food, dan masih banyak lagi jenis lainnya. Bisa dibilang toko tersebut adalah surganya para ibu-ibu karena produknya sangat lengkap.

Nah, di Surabaya sendiri Hokky Buah ada 4 cabang Yaitu di Panglima Sudirman, Kedung Sari, Darmo Harapan dan Graha Family. Jadi, kamu bebas pilih mana yang store terdekat dari tempatmu.

2. Keranjang Buah❤️

  • Alamat: Jln. Peneleh No.76, Kecamatan Genteng, Kota Surabaya, Jawa Timur
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Setiap Hari (08.00-17.00)
  • No.Telp/HP: (031) 5317702

Rekomendasi fruit store Surabaya selanjutnya adalah Keranjang buah. Kenapa? Yup, karena rasa aneka buahan di toko ini terkenal sangat enak-enak, manis, dan juga segar.

Kualitasnya juga bagus-bagus. Selain itu, harganya terbilang lebih murah bila dibanding toko buah lainnya. Disamping itu, store ini menawarkan tempat belanja yang bersih dan nyaman.

Nah, untuk memberikan kemudahan kepada konsumen, Keranjang Buah juga menawarkan layanan belanja online dan kini sudah tersedia di Tokopedia, Olx, Shopee, dll.

3. Godong Seger Abadi ❤️

  • Alamat: Jln. Ahmad Jais No.25-27, Peneleh, Kec. Genteng, Surabaya City, East Java
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Senin – Sabtu (08.00-19.00), Minggu (08.00-14.00)
  • No.Telp/HP: (0231) 5325481
  • Whatsapp: 082330956778
  • Instagram (IG): @godong_ig

Jika kamu butuh buah impor dalam jumlah yang banyak, maka Godong Seger Abadi Ahmad Jais tempatnya. Ini adalah grosir buah impor yang sudah punya nama besar di kota Surabaya.

Belanja aneka kebutuhan, termasuk itu keperluan buah segar cukup menyenangkan di sini. Pasalnya, selain menawarkan harga murah grosir, kita juga bisa dapat bonus untuk mencicipi beberapa buahnya yang segar.

Selain itu, pusat grosir ini pun memiliki pelayanan yang sangat bagus dan ramah. Buat kamu yang mau belanja kebutuhan buah sehari-hari atau untuk jualan, Godong Seger Abadi sangat recommended!

4. Prima Buah❤️

  • Alamat: Jln. Sulawesi Kelurahan No.56, Ngagel, Kecamatan Gubeng, Kota SBY, Jawa Timur
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Setiap Hari (07.00-22.00)
  • No.Telp/HP: (031) 5015945
  • Instagram (IG): @primabuah

Kamu ingin menjenguk rekan yang sedang sakit tapi bingung mau bawa apa? Gampang, bawakan saja parcel buah. Belinya tidak perlu jauh-jauh, cari saja fruit store terdekat, seperti Prima Buah misalnya!

Selain letaknya strategis dekat dengan stasiun, pelayanannya pun sangat ramah. Macam buahnya pun lengkap dan variatif, dari mulai jeruk, apel merah, pir, delima, strawberry sampai zuriat dan sebagainya, ada di jual disini.

Tidak mau kalah dari All Fresh dan PT Harum Manis Buah, Fruit Store Prima ini juga menyediakan layanan belanja online untuk memberikan kemudahan kepada pelanggan loh!

5. Toko Buah Pak Tomo❤️

  • Alamat: Jln. Putro Agung III No.21C, Rangkah, Kecamatan Tambaksari, Surabaya City, East Java
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Setiap Hari (24 Jam)
  • No.Telp/HP: 085233287551, 082245112779
  • Whatsapp: 085233287551, 082245112779

Selanjutnya ada toko buah Pak Tomo, yakni salah satu fruit store di Surabaya yang bisa kamu datangi kapan saja. Mengapa? Karena tempat ini buka 24 jam full. Alamatnya sendiri berada di Jalan Putro Agung III No.21C, Rangkah, Kecamatan Tambaksari.

Kalau kamu kebetulan sedang mencari manisan yang super segar di Surabaya Timur, maka toko buah Pak Tomo ini bisa jadi pilihan yang tepat.

Nah, buat kamu yang tertarik ingin membeli buah atau mencicipi manisan Pak Tomo, kami sarankan datang jam 8 pagi ya, jangan sampai kesorean karena bakalan ramai pembeli.

6. HN Buah❤️

  • Alamat: Jln. Pandegiling No.18, Keputran, Kecamatan Tegalsari, Kota Surabaya, Jawa Timur
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Setiap Hari (24 Jam)
  • No.Telp/HP: 081554539365
  • Whatsapp: 081554539365

Selain lapak Pak Tomo, masih ada banyak lagi toko buah di Surabaya yang bisa kamu datangi kapan pun, alias yang buka 24 jam nonstop, salah satunya ialah HN Buah.

Nah, store ini termasuk salah satu toko buah legendaris di Surabaya loh! Letaknya berada di Jalan Pandegiling No.18, Keputran, Kecamatan Tegalsari.

Disini tersedia berbagai macam buah segar seperti bengkuang, apel merah, semangka, melon, delima, pepaya, strawberry, zuriat dan masih banyak lagi.

7. Segar Makmur❤️

  • Alamat: Jln. Pogot No.101, Tanah Kali Kedinding, Kec. Kenjeran, Kota Surabaya, Jawa Timur
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Setiap Hari (07.00-22.00)
  • No.Telp/HP: 081938516689
  • Whatsapp: 081938516689

Rekomendasi selanjutnya ini juga merupakan salah satu tempat belanja buah terbaik di daerah Pogot, kota Surabaya, Jawa Timur.

Bagaimana tidak, pasalnya hampir semua buahnya enak-enak dan segar. Harganya juga murah terjangkau. Tak hanya itu, koleksi buahnya pun lengkap.

Buat yang bingung mau bawa apa untuk teman yang sedang sakit, memesan parcel buah di toko ini sepertinya menjadi ide yang bagus. Selain murah, gratis packing tanpa ada biaya tambahannya. Mau?

8. Chandra Jaya Buah ❤️

  • Alamat: Jln. Zamhuri No.9A, Rungkut Kidul, Kec. Rungkut, Kota Surabaya, Jawa Timur
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Senin – Sabtu (09.00-21.00), Minggu (08.00-21.00)
  • No.Telp/HP: 087703103303
  • Whatsapp: 087703103303

Lagi cari grosir buah murah untuk jualan? Sepertinya Chandra Jaya Buah yang beralamat di jalan Zamhuri No.9A, Rungkut Kidul, Kota Surabaya ini bisa menjadi alternatif.

Disini, aneka buahnya sangat variatif baik dari produk lokal maupun import. Harga yang ditawarkan pun murah, tidak kalah hemat dibandingkan toko-toko buah lainnya.

9. Hasan Buah ❤️

  • Alamat: Jln. Pakis Tirtosari No.30, Kec. Sawahan, Kota Surabaya, Jawa Timur
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Setiap Hari (08.00-16.00)
  • No.Telp/HP: 082227721233
  • Whatsapp: 082227721233

Berlokasi di jalan Pakis Tirtosari No.30, Kecamatan Sawahan, Hasan Buah juga merupakan salah satu rekomendasi terbaik untuk berburu aneka buahan segar.

Pilihan buahnya lengkap dan segar, cocok buat acara atau kebutuhan apapun. Harganya pun relatif murah serta terjangkau, sesuai dengan kualitas produk yang dijual.

10. Hoki Buah Benowo❤️

  • Alamat: Jln. Benowo No.109, Benowo, Kec. Pakal, Surabaya Barat, Jawa Timur
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Setiap Hari (24 Jam)
  • No.Telp/HP: 085843072168
  • Whatsapp: 085843072168

Bagi kamu yang tinggal di daerah Surabaya Barat dan sekitarnya, Hoki Buah Benowo adalah salah satu rekomendasi toko buah yang tepat untuk dikunjungi.

Meski namanya hampir sama seperti daftar pertama, namun sebenarnya keduanya berbeda ya! Kendati begitu, toko ini tak kalah bagus dari Hokky Buah.

Pelayanannya pun bagus, cepat, dan sangat ramah. Kamu sebagai konsumen tidak akan kecewa belanja di tempat ini. Selain aneka buahan, disini juga tersedia berbagai sayuran segar loh, tapi tidak untuk bibit ya!

Foto By kkolias.com

Sudah tahu kan mana saja rekomendasi toko buah di Surabaya. Bagaimana? Masih kurang? Rasanya cukuplah sekian dulu saja ya! Semoga bermanfaat!

  1. Tahfiz Aasim (pemilik terverifikasi)

    Saya tidak minta banyak, hanya minta satu: hadiah giveaway ini. Itu saja, kok.

  2. Nafil Khairil Hanif (pemilik terverifikasi)

    Komentar ini mungkin tidak lucu, tapi kalau saya yang menang, pasti semua tertawa.

  3. Raihan Najwan (pemilik terverifikasi)

    Mau ikutan giveaway, tapi takut menang. Nanti dikira jodoh, padahal cuma pinjam!

Tambahkan ulasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *