Deskripsi
Hobi mancing makin banyak digemari masyarakat, terutama untuk mencari ketenangan dan meredakan stress karena pembatasan aktivitas di luar rumah. Banyak spot-spot menarik dibuka untuk menampung aktivitas tersebut.
Selain itu, banyak juga toko pancing bermunculan agar memudahkan para angler mendapat perlengkapan.
Bagi anda yang tinggal di Kota Batam dan sekitarnya, berikut rekomendasi toko untuk berbelanjan piranti mancing berkualitas dengan harga terjangkau.
1. Batam Pancing❤️
Alamat: Ruko Cahaya Garden Blok F No. 5, Sadai, Kec. Bengkong, Kota Batam, Kepulauan Riau
Map: KlikDisini
Jam Buka: 07.00 – 20.00 WIB (Setiap Hari)
No Telp: 0778 408 3721
Batam Pancing merupakan pilihan favorit masyarakat untuk mendapatkan peralatan dan perlengkapan tackle yang terletak di Ruko Cahaya Garden. Koleksinya lumayan lengkap untuk memperoleh joran, reel, umpan, senar, dan sebagainya.
Harganya cukup murah dan masuk akal. Sebagian besar barangnya ada label harga. Sehingga memudahkan memilih sesuai isi kantong. Pelayanannya ramah dan penjualnya enak diajak ngobrol serta memberikan saran tentang piranti yang sesuai kebutuhan.
2. Raja Laut❤️
Alamat: Komplek Ruko Nagoya Indah Blok C1 No. 3, Batu Selicin, Kec. Lubuk Baja, Kota Batam, Kepulauan Riau
Map: KlikDisini
Jam Buka: 09.00–17.00 WIB (Senin sampai Sabtu, Minggu tutup)
No Telp: 0852 6366 5425
Whatsapp: 0852 6366 5425
Buat penghobi mancing yang suka dengan barang berkualitas tinggi, datanglah ke Raja Laut. Di sini tersedia banyak pilihan peralatan pancingan yang bagus, jorannya mantap, serta benangnya oke. Tersedia juga reel, umpan, nilon, PE, dan sebagainya.
Harganya bersahabat dan terdapat diskon menarik jika membeli dalam jumlah banyak. Pelayanannya ramah. Penjualnya berpengalaman dan memiliki pengetahuan produk dengan baik. Sehingga pembeli bisa belajar dan berdiskusi teknik memancing.
Cocok dikunjungi bagi para pemula maupun angler berpengalaman. Lokasinya mudah ditemukan dan tersedia ruang parkir yang cukup luas. Info produk dan detail speknya dapat disimak di FB @rajalautbatam dan IG @rajalaut_tackle.
3. Daiwa❤️
Alamat: Komplek Bumi Indah Blok IV No. 9, Jl. Imam Bonjol, Lubuk Baja Kota, Lubuk Baja, Batam City, Riau Islands
Map: KlikDisini
Jam Buka: 08,00–18.00 WIB (Setiap Hari)
No Telp: 0811 697 655
Whatsapp: 0811 697 655
Daiwa merupakan salah satu toko pancing yang sudah lama berdiri di Batam. Di sini tersedia banyak pilihan piranti memancing mulai dari joran, kail, senar, umpan, hingga jala ikan dari berbagai merk. Tempatnya bagus, bersih, enak, dan nyaman.
Harganya terjangkau dan bervariasi tergantung jenis yang dipilih. Daiwa melayani pembelian secara grosir maupun eceran. Sehingga cocok dijadikan tempat langganan bagi reseller.
4. Edgardo❤️
Alamat: Ruko Pasar Aviari Blok E2 No. 3, Jalan Letjend Suprapto, Buliang, Kec. Batu Aji, Kota Batam, Kepulauan Riau
Map: KlikDisini
Jam Buka: 07.15–20.45 WIB (Setiap Hari)
No Telp: 0823 8503 3968
Whatsapp: 0823 8503 3968
Toko Edgardo dapat menjadi pilihan favorit lainnya untuk memperoleh peralatan pancing berkualitas bagus yang terletak di Pasar Aviari. Koleksinya lengkap, mulai dari joran, reel, senar, tas, umpan, pelampung, jaring, dan sebagainya.
Produk andalannya adalah umpan pelet yang terbukti langsung strike untuk menangkap ikan dan hasilnya lumayan banyak. Harga barangnya murah dan bersahabat. Layanannya bagus dan ramah. Penjualnya terpercaya.
5. Lautan Pancing❤️
Alamat: Komplek Ruko Bengkong Indah Blok D No. 47–48, Jalan Bengkong Indah, Kec. Bengkong, Kota Batam, Kepulauan Riau
Map: KlikDisini
Jam Buka: 08.00–20.00 WIB (Senin sampai Sabtu); 08.00–17.30 WIB (Minggu)
No Telp: 0813 3333 3875, 0812 7000 0859
Whatsapp: 0813 3333 3875, 0812 7000 0859
Lautan Pancing merupakan salah satu fishing store terbesar dan terlengkap di Batam yang menjadi rekomendasi bagi para angler untuk mendapat peralatan sesuai teknik yang sering digunakan seperti popping, jigging, casting, maupun custom joran.
Barangnya dijamin berkualitas terbaik dan dari merk ternama, seperti Shimano, Daiwa, Accurate, Water Killer, Varivas, dan sebagainya. Tempatnya bersih dan produknya tertata rapi. Sangat nyaman bagi pengunjung untuk berbelanja.
Hargaya relatif terjangkau dan lebih murah dari tempat lain. Pelayanannya ramah dan sangat memuaskan. Lautan Pancing juga menjadi salah satu toko grosir terfavorit. Ambil barang dalam jumlah banyak akan mendapatkan harga lebih murah.
Tempat strategis dan mudah dijangkau. Info produk terbarunya dapat dilihat di FB Lautan Pancing dan IG @goodfishingshop.
6. Arena Pancing❤️
Alamat: Ruko Mega Legenda Blok E2 No. 16, Baloi Permai, Kec. Batam Kota, Kota Batam, Kepulauan Riau
Map: KlikDisini
Jam Buka: 07.30–21.00 WIB (Setiap Hari)
No Telp: 0813 6448 9703, 0812 6720 2155
Whatsapp: 0813 6448 9703, 0812 6720 2155
Arena Pancing menyediakan banyak produk branded untuk memancing dari merk Shimano, Exori, Pioneer, Kenzi, Daido, Xenon, Daiwa, Golden Fish, Viking, Orca, dan lain-lain. Kualitasnya dijamin bagus dan banyak produk terbaru tersedia.
Jika butuh umpan dan boom ikan galatama serta protein powder, toko ini adalah tempat yang tepat untuk mendapatkannya. Harganya murah dan bersahabat. Pembeli juga bisa minta diskon agar harganya makin terjangkau.
Pelayanannya ramah dan sangat friendly kepada customer. Tempat ini juga menjadi sekretariat Batam Fishing Club/BFC. Sehingga bisa konsultasi atau diskusi tentang dunia pemancingan dengan para angler lainnya.
Layanan lainnya di tempat ini adalah reparasi joran jika ada cincin yang patah. Mau beli grosir atau eceran juga bisa. Update produk terbaru dapat dilihat di FB Arena Pancing dan IG @arenapancing.
7. Zaky Pancing❤️
Alamat: Bida Ayu Pintu 3 Block C7 No 16, Tanjung Piayu, Mangsang, Kec. Sei Beduk, Kota Batam, Kepulauan Riau
Map: KlikDisini
Jam Buka: 07.00–22.00 WIB (Setiap Hari)
No Telp: 0812 7792 586
Whatsapp: 0812 7792 586
Tempat alternatif untuk mendapatkan peralatan memancing yang bagus adalah Zaky Pancing di daerah Tanjung Piayu. Koleksinya lumayan lengkap, mulai dari reel, joran tegek, rod, senar, mata kail, pelampung, umpan, pelet, swivel, dan lainnya.
Harganya terjangkau dan tidak terlalu dalam merogoh kocek. Pelayanannya sangat bagus dan memuaskan. Ownernya merupakan pemancing aktif. Sehingga banyak memberikan saran dan rekomendasi tentang alat dan teknis memancing yang pas.
8. Batam Indah❤️
Alamat: Komplek Bumi Indah Blok 2 No. 2, Lubuk Baja Kota, Kec. Lubuk Baja, Kota Batam, Kepulauan Riau
Map: KlikDisini
Jam Buka: 07.00–18.00 WIB (Senin sampai Sabtu); 07.00–15.00 WIB (Minggu)
No Telp: 0778 457 944
Alternatif lain untuk mendapat piranti memancing di segala medan adalah Batam Indah. Toko ini menjadi satu tempat terlengkap untuk berbelanja alat-alat pancing hingga aksesorisnya dari merk Penn, Abu Garcia, Zagan, Centro, Viper, Hammer Head, Tornado, dan lain-lain.
Tersedia juga aneka bubu korea, timah, alat selam, hingga jalah udang. Harganya relatif terjangkau dan bersahabat. Pelayanannya bagus dan memuaskan.
9. Cipta Pancing❤️
Alamat: Ruko Cipta Land Blok Melati No. 56, Tiban Cipta Land, Patam Lestari, Kec. Sekupang, Kota Batam, Kepulauan Riau
Map: KlikDisini
Jam Buka: 09.00–21.00 WIB (Minggu, Senin, Rabu, Kamis); 09.00–23.00 WIB (Jumat dan Sabtu, Selasa tutup)
No Telp: 0812 7002 6109
Whatsapp: 0812 7002 6109
Cipta Pancing juga menjadi alternatif favorit bagi para penghobi mancing untuk berbelanja peralatan karena koleksinya lumayan lengkap, mulai dari joran, reel, senar, kail, pelampung, umpan, dan sebagainya.
Harganya sangat terjangkau. Pelayanannya ramah dan memuaskan. Pegawainya banyak sehingga tidak perlu antri lama dan cepat dilayani. Toko ini juga melayani perbaikan reel dan joran dengan hasil yang bagus.
10. Lautan Mandiri❤️
Alamat: Ruko Botania Garden Blok B1 No. 10, Belian, Kec. Batam Kota, Kota Batam, Kepulauan Riau
Map: KlikDisini
Jam Buka: 08.00 – 21.00 WIB (Setiap Hari)
No Telp: 0823 8808 8699
Whatsapp: 0823 8808 8699
Rekomendasi terakhir adalah Lautan Mandiri yang terletak di Ruko Botania Garden. Tempatnya bersih, produknya tertata rapi. Desain tokonya berbentuk swalayan. Pengunjung bebas memilih dengan nyaman segala peralatan sesuai keinginannya.
Koleksinya lumayan lengkap dari joran, reel, pelampung, umpan, kail, senar, tas, essen, kotak kail dan ikan, dan berbagai aksesoris lainnya. Di sini juga melayani perbaikan reel dan joran. Harga bersahabat dan ramah di kantong.
Karyawannya ramah-ramah dan bisa diajak konsultasi untuk memberikan rekomendasi alat yang pas sesuai budget dan kebutuhan.
Maula Arrazi (pemilik terverifikasi) –
Kata orang bijak, rejeki nggak akan tertukar. Tapi kalau giveaway ini tertukar ke saya, nggak apa-apa kan?
Hayyan Rafiq Zahir (pemilik terverifikasi) –
Dari pada pusing mikirin mantan, mending pusingin cara bawa pulang hadiah giveaway ini.
Omar Farhan Iman (pemilik terverifikasi) –
Saya tidak pandai merayu, tapi kalau soal menang giveaway, bolehlah dicoba.