Ini Dia 10 Rekomendasi Dokter Kandungan Makassar Yang Terbaik, Nomor 8 Buka Hari Sabtu

3 reviews

Rp63.250

Category:

Deskripsi

Bunda yang baru saja menjalani program kehamilan, mungkin masih belum ketemu dengan dokter kandungan Makassar yang klop di hati.

Merujuk pada Healthline, dokter kandungan adalah salah satu spesialis yang telah menyelesaikan pendidikan dibidang Kedokteran Kebidanan dan Kandungan serta kesehatan sistem reproduksi wanita.

Sering juga disebut dokter spesialis obstetri dan ginekologi (obgyn) dokter kandungan memiliki kewenangan untuk menangani kehamilan serta persalinan normal maupun yang mengalami komplikasi.

Selama masa kehamilan, dokter kandungan akan melakukan berbagai pemeriksaan. Karena berkaitan dengan keselamatan ibu dan janin, pastinya memilih spesialis dalam hal tersebut bukanlah perkara mudah, perlu sedikit usaha ekstra. Selain itu, biaya juga tentu menjadi salah satu pertimbangan.

Terdapat banyak sekali dokter kandungan Makassar yang bisa Ayah Bunda datangi. Beberapa ada yang membuka praktek di 2-3 tempat berbeda, sehingga Bunda bebas pilih mana terdekat dari lokasi. Langsung saja yuk disimak!

1. Praktek dr. Tiwi Palma Laurina, M.Kes, SpOG❤️

  • Alamat: Jln. Andi Djemma No.58, Banta-Bantaeng, Kecamatan Rappocini, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90222
  • Map: Klik Disini
  • No.Telp/HP: (0411) 853-696
  • Whatsapp: 0821-9664-0744
  • Website: anandahospital.co.id

Dokter Tiwi Palma Laurina, M.Kes, SpOG yang merupakan lulusan dari spesialis Obstetri dan Ginekologi Universitas Hasanuddin, Makassar dan kini masih aktif sebagai anggota POGI.

Dokter spesialis obgyn ini banyak sekali yang merekomendasikan karena dokter kandungan Makassar yg bekerja di RSIA Ananda tersebut memiliki kepribadian ramah dan siap melayani pasien pro normal alias persalinan tanpa operasi.

2. Praktek Dr. dr. St. Maisuri T. Chalid, SpOG(K)❤️

  • Alamat: Jln. A. Mappanyukki No.27, Kunjung Mae, Kecamatan Mariso, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90125
  • Map: Klik Disini
  • No.Telp/HP: (0411) 873-065
  • Website: klinikrestu.id

Memiliki nama lengkap Dr. dr. St. Maisuri T. Chalid, SpOG(K), beliau ini adalah salah satu Dokter Kandungan Makassar yang cukup populer. Selain berprofesi sebagai spesialis Obgyn, ia juga merupakan dosen di Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin (UNHAS) sejak tahun 1996.

Mempunyai pengalaman sebagai dokter kandungan terbaik sekaligus dosen membuat dr. Maisuri jadi sosok yang populer di mata pasien dan anak didiknya.

Bagi bunda yang tertarik ingin konsultasi terkait kesehatan ibu dan janin kepada beliau, bisa mengunjungi alamat prakteknya di Rumah Sakit Ibu dan Anak (RSIA) Restu Makassar.

3. Praktek dr. Johnsen Mailoa, SpOG❤️

  • Alamat: Jln. Diponegoro No.82, Bontoala Parang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90154
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Setiap Hari (17.00-22.00)
  • No.Telp/HP: (0411) 3618-170

Berpengalaman lebih dari puluhan tahun, menjadikan dr. Johnsen Mailoa, SpOG(K) ini masuk sebagai salah satu kandungan yang sangat populer di Makassar. Sama seperti dr. Maisuri, beliau juga merupakan dosen Obsetri dan Ginekologi Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin.

Nah, bagi pasangan suami istri yang ingin konsultasi terkait kondisi kehamilan ibu, bisa datang ke praktek beliau di Jalan Diponegoro. Ingat ya, jangan sampai salah eja, dr. Johnsen bukan dr. Johnson!

4. Praktek dr. Lenny Khosal, SpOG❤️

  • Alamat: Jln. Tinumbu, Bunga Ejaya, Kecamatan Bontoala, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90213
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Senin – Jumat (19.00-21.00), Sabtu & Minggu (Tutup)
  • No.Telp/HP: (0411) 3616-463
  • Whatsapp: 0851-0071-6729

Dokter kandungan terdekat lainnya di Makassar yang cukup populer adalah dr. Lenny Khosal, SpOG. Beliau merupakan salah satu spesialis Obgyn andalan Rumah Sakit Siloam.

Untuk Ayah Bunda yang berencana ingin melakukan pemeriksaan atau konsultasi seputar kesehatan kandungan dan janin, tak ada salahnya menghubungi dr. Lenny Khosal ya! Selain Siloam Hospital, beliau juga memiliki klinik pribadi di Jln. Tinumbu, Bunga Ejaya!

5. Praktek dr. Eka Nurbani Bangsawan, SpOG, MARS❤️

  • Alamat: Jln. Letjen Hertasning No.12, Pandang, Kecamatan Panakkukang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90222
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Senin – Jumat (15.00-18.00), Sabtu & Minggu (Tutup)
  • No.Telp/HP: 0852-5529-1100
  • Whatsapp: 0852-5529-1100

Dokter Eka Nurbani Bangsawan, SpOG adalah ahli Obgyn yang siap membantu layanan konsultasi terkait kesehatan kebidanan dan kandungan bunda-bunda di Makassar.

Jika kamu tertarik ingin melakukan konsultasi atau pemeriksaan dengan beliau, silahkan datang ke lokasi praktek dr. Eka di Komplek Ruko Hertasning, Jalan Letjen Hertasning No.12, Pandang, Kecamatan Panakkukang.

Tidak hanya memiliki praktek pribadi, dr. Eka juga bekerja di beberapa rumah sakit besar yaitu RSIA Paramount Makassar, RSU Bahagia dan RSIA Sitti Khadijah 1 Muhammadiyah. Untuk informasi lebih lanjut mengenai jadwal, penggunaan BPJS, dll, hubungi salah satu tempat beliau melayani ya!

6. Praktek dr. Efendi Lukas, SpOG(K)❤️

  • Alamat: RSIA Ananda Makassar, Jln. Andi Djemma No.58, Banta-Bantaeng, Kec. Rappocini, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90222
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Senin, Rabu dan Kamis
  • No.Telp/HP: 0821-9664-0744
  • Whatsapp: 0821-9664-0744

RSIA Ananda Makassar adalah salah satu penyedia layanan kesehatan kebidanan dan kandungan yang telah didukung oleh dokter profesional dalam melayani pasien.

Dengan dilengkapi peralatan medis modern dan terbaru guna keamanan kesehatan pasien, RSIA Ananda Makassar memang selalu menjadi pilihan terbaik untuk bunda yang sedang mengandung si buah hati.

Untuk spesialis Kandungan di RSIA Ananda Makassar ini di tangani oleh beberapa dokter yang berpengalam dan bagus, salah satunya yaitu dr. Efendi Lukas, SpOG(K).

7. Praktek dr. H. Putra Rimba, SpOG❤️

  • Alamat: RSIA Sitti Khadijah1 Muhammadiyah, Jln. R.A Kartini No.15-17, Baru, Kecamatan Ujung Pandang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90174
  • Map: Klik Disini
  • No.Telp/HP: (0411) 3624554
  • Website: rsia-sitti-khadijah1.com

Rekomendasi praktek dokter Kandungan terdekat selanjutnya di Makassar ialah dr. H. Putra Rimba, SpOG. Beliau merupakan Spesialis Obgyn terbaik yang selalu bisa kamu andalkan.

Untuk mendapatkan layanannya, kamu bisa datang ke tempat praktek beliau di RSIA Sitti Khadijah1 Muhammadiyah Jalan R.A Kartini No.15-17.

Info lebih lengkap mengenai jadwal, tarif biaya atau harga pengobatan, silahkan hubungi nomor kontak RSIA Sitti Khadijah1 Muhammadiyah yang tersedia di atas!

8. Praktek dr. Fatimah Yunikartika Akbar, SpOG❤️

  • Alamat: RS Grestelina, Jln. Letjen Hertasning No.51, Pandang, Kec. Panakkukang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90222
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Selasa, Jumat dan Sabtu (13.00-15.30)
  • No.Telp/HP: (0411) 4671666
  • Website: rs-grestelina.com

RS Grestelina adalah salah satu rumah sakit terpercaya di daerah Penakkukang, Makassar yang hadir untuk memberikan layanana kesehatan kandungan.

Adapun beberapa jenis layanan yang siap diberikan diantaranya Konsultasi Kehamilan, Kuret, Melahirkan Normal, Operasi Caesar, Pap Smear, Pemeriksaan Kesuburan, Suntik KB, USG 3d & 4d, Vaksin HPV dan lain sebagainya.

RS Grestelina ini juga sudah didukung tenaga dokter spesialis kandungan yang handal yakni Fatimah Yunikartika Akbar, SpOG, jadi kualitasnya terjamin. Bicara soal tarif pemeriksaan, bisa dibilang cukup terjangkau.

9. Praktek dr. Anna Sari Dewi, SpOG❤️

  • Alamat: RS Hermina Makassar, Jln. Toddopuli Raya Timur No.7, Borong, Kec. Manggala, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90231
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Senin (13.00-15.00) Rabu, Jumat (16.00-18.00) Kamis (08.00-10.00)
  • No.Telp/HP: (0411) 4091817
  • Website: herminahospitals.com

Nah, untuk rekomendasi yang satu ini bisa dibilang salah satu tempat praktek dokter Kandungan yang tak kalah bagus dari daftar sebelumnya. Terbukti, banyak pasien yang sudah ditangani, semua menyatakan puas dengan layanannya.

Dokter Anna Sari Dewi, SpOG kini membuka praktek di Rumah Sakit Hermina Makassar. Sehingga sangat mudah untuk menemukannya.

Bagaimana, kamu berminat konsultasi dengan dr. Anna Sari Dewi, SpOG? Silahkan datang langsung ke RS Hermina Makassar. Rumah Sakit ini melayani pasien pengguna BPJS juga ya.

10. Praktek dr. Amelia Abdullah, SpOG MKes❤️

  • Alamat: Primaya Hospital Makassar, Jln. Urip Sumoharjo No.43, Karuwisi Utara, Kec. Panakkukang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90232
  • Map: Klik Disini
  • Jam Buka: Rabu dan Jumat (15.00-17.00)
  • No.Telp/HP: (0411) 454567
  • Website: primayahospital.com

Bunda sedang hamil besar? Yuk periksakan kesehatan calon si buah hati segera ke polik kandungan Primaya Hospital Makassar di jalan Urip Sumoharjo No.43, Karuwisi Utara, Kec. Panakkukang.

Primaya Hospital Makassar ini ditangani beberapa dokter berpengalaman, salah satunya dr. Amelia Abdullah, SpOG MKes yang sudah sangat terampil dalam melayani konsultasi terkait kesehatan kandungan.

Selain kandungan, Primaya Hospital Makassar juga menyediakan layanan dokter spesialis lainnya, dan telah didukung peralatan medis modern, sehingga memberi kenyamanan pada pasien.

Foto By istockphoto.com

Itu dia 10 rekomendasi dokter kandungan Makassar yang terdekat dan terbaik. Semoga bermanfaat buat para bunda-bunda yg sedang menanti kehadiran si buah hati ya!

  1. Chairil Rafqi Alfarezel (pemilik terverifikasi)

    Semoga beruntung itu saya, kalau bukan saya ya semoga tetap saya.

  2. Ghushun Ni’amillah (pemilik terverifikasi)

    Saya bukan penjaga pantai, tapi saya siap selamatkan hadiah giveaway ini dari ombak pesaing.

  3. Imam Ayatullah Khumaini (pemilik terverifikasi)

    Jika saya menang, saya janji akan… tetap update di media sosial. Prioritas kan?

Tambahkan ulasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *