Deskripsi
Alamat: Jl. Abimanyu Jl. Dhyana Pura, Seminyak, Kecamatan Kuta, Kabupaten Badung, Bali
Map: Klik Disini
No. Telp: (0361) 737773
Website: https://www.anantara.com/en/seminyak-bali
Instagram: @anantaraseminyak
Review Singkat❤️
Bali adalah salah satu tempat yang bisa kamu kunjungi untuk mengisi liburan baik bersama teman-teman, pasangan, keluarga, maupun sendiri.
Di Bali, ada banyak resort mewah yang menawarkan akses mudah ke pantai. Salah satunya adalah Anantara Resort yang terletak di Seminyak.
Tidak hanya dekat pantai saja, beberapa kamar di Anantara Seminyak juga menawarkan pemandangan langsung ke laut lepas yang tentunya sangat menyegarkan mata.
Jika kamu memiliki impian untuk menikah di tempat yang pemandangannya langsung ke laut lepas, Anantara pun juga bisa mewujudkan keinginanmu.
Daftar Harga Kamar❤️
Anantara Seminyak memiliki beberapa tipe kamar tidur yang bisa digunakan oleh para tamu. Setiap kamar memiliki kemewahan yang berbeda dari tipe lain sehingga harganya juga bervariasi.
Berikut ini merupakan daftar harga dari beberapa tipe kamar yang ada di Anantara Seminyak. Kamu bisa gunakan sebagai referensi sementara.
- Seminyak Suite: Rp. 2.600.000 per malam per kamar
- Seminyak Ocean Suite: Rp. 3.000.000 per malam per kamar
- Seminyak Pool Suite: Rp. 3.000.000 per malam per kamar
Harga tersebut merupakan harga starting dari setiap tipe kamar. Tentu saja, setiap tipe kamar difasilitasi kemewahan yang bervariasi, namun juga memiliki beberapa kesamaan.
Ketiga tipe kamar di atas memiliki luas 80 meter persegi. Kapasitasnya adalah untuk tiga orang dewasa atau dua dewasa dan satu anak. Kasurnya adalah satu king size bed.
Setiap kamar juga memiliki ruang tamu dengan sofa yang bisa digunakan untuk berkumpul. Ada televisi untuk hiburan jika kamu malas keluar kamar.
Untuk kamar mandinya, ada bathtub yang terpisah dengan shower. Kamar mandinya pun juga tidak kalah mewah dengan balutan marmer.
Fasilitas lain yang bisa kamu nikmati di dalam kamar adalah mesin kopi untuk membuat kopi sendiri. Selain itu, kamu juga akan mendapatkan daily high tea dari hotel!
Tidak ketinggalan, setiap kamar juga memiliki balkon atau teras pribadi dengan jacuzzi untuk berendam. Hanya saja, ada yang pemandangannya kolam renang, namun juga ada kamar yang memiliki view laut lepas.
Nah, khusus untuk tipe kamar Seminyak Pool Suite, ada akses langsung ke kolam renang umum sehingga terkesan semi-private.
Harga Menu Makanan❤️
Soal konsumsi, kamu tidak perlu khawatir karena Anantara Seminyak memiliki beberapa pilihan restoran yang bisa dicoba makanannya.
Restoran yang menyediakan breakfast dan dinner adalah MoonLite Kitchen and Bar. Di restoran ini, ada banyak pilihan makanan Asia dan internasional yang bisa kamu pesan.
Selain breakfast buffet, kamu juga bisa kok membeli beberapa makanan di daftar bawah ini beserta harganya:
- Mixed BBQ Platter: Rp. 198.000
- Grilled Pork Belly Satay: Rp. 98.000
- Thai Flavoured Fish Cakes: Rp. 86.000
- Grilled Baby Back Pork Ribs: Rp. 98.000
- Potato & Pea Samosas: Rp. 59.000
- Khau Ta Na Tang: Rp. 68.000
- Tofu Crab Cake: Rp. 88.000
- Cassava Fries: Rp. 60.000
- Chicken Tikka: Rp. 69.000
- Pork Belly Buns: Rp. 78.000
- Chicken Wings: Rp. 69.000
- Cuttlefish Salad: Rp. 76.000
- Num Dok Nua: Rp. 98.000
- Vietnamese Cucumber Prawn Salad: Rp. 115.000
- Papaya Salad ‘Som Tam’: Rp. 144.000
- Pan Seared Barramundi: Rp. 123.000
- Sweet Spicy Crispy Prawn: Rp. 171.000
- Breaded Salmon: Rp. 222.000
- Tikka Masala: Rp. 234.000
- Stir Fried Beef: Rp. 160.000
- Cashew Chicken: Rp. 136.000
- Sweet Sour Pork: Rp. 159.000
- Lamb Rack: Rp. 234.000
- Grilled Marinated Ribeye (300 gram): Rp. 345.000
- Braised Pork Knuckle: Rp. 345.000
- Lamb Shank: Rp. 188.000
- Thai Red Curry: Rp. 169.000
- Panang Nua: Rp. 169.000
- Butter Chicken & Potato Masala: Rp. 159.000
- Szechuan Style Fried Rice: Rp. 125.000
- Beef ‘Kway Teow’: Rp. 123.000
- Wanton Mee: Rp. 125.000
- Duck Fried Rice: Rp. 123.000
- Ajwain Bairgan Masala: Rp. 40.000
- Palak Paneer: Rp. 98.000
- Crispy Tofu with Long Chilli Shallots & Black Pepper Sauce: Rp. 70.000
- Stir Fried Kale: Rp. 39.000
- Stir Fried Long Bean Szechuan Style: Rp. 49.000
- Steamed Bok Choy with Garlic Sauce: Rp. 49.000
- Roti Paratha: Rp. 49.000
- Batura Bindi Masala: Rp. 69.000
- French Fries: Rp. 65.000
- Steamed Jasmine Rice: Rp. 28.000
Tidak hanya itu saja, kamu juga bisa menikmati sajian cocktail di sore hari dengan pemandangan laut lepas. Saat malam tiba, kamu juga bisa menikmati aneka wine.
Untuk kamu yang ingin makan di pinggir pantai, hotel ini juga menyediakan fasilitasnya. Kamu malas pergi ke luar kamar? Tenang saja, hotel ini menyediakan layanan in room dining yang bisa mengantarkan hidangan ke kamar.
Fasilitas Yang Ada❤️
Tentu saja, hotel ini memiliki beberapa pilihan fasilitas yang bisa dinikmati oleh para tamu yang menginap. Salah satunya adalah kolam renang.
Anantara Seminyak memiliki kolam renang outdoor infinity yang menghadap langsung ke laut lepas sehingga kamu bisa berenang sambil menikmati pemandangan indah ala Bali.
Jika tidak ingin berenang, kamu juga bisa kok menikmati pemandangan sambil menghabiskan waktu di pinggir kolam karena ada banyak bean bag.
Buat para tamu yang ingin menjaga kebugaran tubuh saat menginap, hotel ini memiliki pusat kebugaran. Alatnya lengkap dan ada personal trainer yang bisa membantumu.
Selain itu, hotel ini juga menyediakan kelas yoga buat kamu yang ingin berolahraga serta kelas memasak aneka hidangan Bali. Untuk anak-anak, ada workshop kite flying yang juga bisa dilakukan bersama keluarga.
Badanmu terasa pegal saat liburan? Tenang saja, hotel ini menyediakan berbagai layanan spa dan pijat yang bisa kamu nikmati.
Jika kamu ingin mengadakan pesta pernikahan, Anantara Seminyak juga menyediakan venue di pinggir pantai maupun rooftop MoonLite Restaurant.
Rute Menuju Lokasi❤️
Nah, kamu pasti penasaran kan bagaimana cara menuju ke Anantara Seminyak? Anantara Seminyak merupakan resort mewah yang letaknya di kawasan Seminyak, Badung, Bali.
Jadi, untuk para wisatawan dari luar kota, kamu harus terlebih dahulu menuju ke Pulau Dewata Bali. Kamu bisa lewat jalur udara serta kombinasi darat dan laut.
Jarak hotel ini ke Bandara Internasional Ngurah Rai adalah sekitar 10 km atau setara dengan berkendara selama 20 menit. Kamu bisa menggunakan mobil sewaan maupun taksi.
Selain itu, jika kamu pergi lewat jalur darat dan laut, setibanya di Pulau Bali harus melanjutkan perjalanan selama kurang lebih empat jam ke kawasan Bali Selatan. Waktu tempuhnya tergantung dari lalu lintas dan kecepatan saat berkendara.
Tempat Terkenal di Sekitar❤️
Ada beberapa tempat terkenal yang bisa kamu kunjungi di sekitar Anantara Seminyak. Letak hotel ini sangat dekat dengan beberapa pantai seperti Seminyak dan Double Six.
Jadi, hotel ini memang sangat cocok untuk orang-orang yang memang menyukai pantai. Tidak hanya pemandangannya saja, namun juga ingin bermain air maupun pasir di pantai.
Ingin mencoba makanan lain di sekitar hotel? Kamu tidak perlu khawatir karena ada banyak pilihan restoran dan cafe kekinian yang bisa kamu coba.
Buat kamu yang ingin belanja aneka keperluan, di dekat hotel ini juga ada Seminyak Square, salah satu pusat perbelanjaan di Bali Selatan.
Beberapa supermarket dan minimarket pun juga tidak jauh dari Anantara Seminyak sehingga bisa kamu kunjungi saat ingin membeli keperluan yang urgent seperti makanan, toiletries, dan masih banyak lagi.
Tidak hanya itu saja, hotel ini juga dekat dengan beberapa tempat spa lain yang bisa kamu coba selama di Bali seperti Prana Spa.
Yaseen Mustafa Zahir (pemilik terverifikasi) –
Saya tidak minta banyak, hanya minta satu: hadiah giveaway ini. Itu saja, kok.
Nibras Zubair Shadeeq (pemilik terverifikasi) –
Saya bukan pesulap, tapi kalau menang giveaway ini, saya janji akan menghilang dari daftar peserta yang belum menang!
Adnan Tariq (pemilik terverifikasi) –
Saya bukan superhero, tapi saya punya kekuatan khusus: kekuatan menarik hadiah giveaway ke arah saya.