10 Rekomendasi Hotel Dekat Sekitar Taman Safari Yang Ramah Anak dan Keluarga Mulai Rp.250.000

3 reviews

Rp58.800

Category:

Deskripsi

Indonesia yang merupakan negara kepulauan memiliki banyak daerah, yang masing-masing memiliki destinasi wisatanya sendiri. Di Pulau Jawa saja, terdapat beberapa destinasi wisata menarik, seperti di Malang, atau di Yogyakarta.

Meski di Jakarta terdapat banyak lokasi wisata yang bisa dikunjungi bersama keluarga, namun tak ada salahnya untuk pergi ke luar ibukota Indonesia itu untuk bisa mengunjungi destinasi wisata yang tak kalah seru.

Salah satu daerah luar Jakarta yang bisa dikunjungi adalah Bogor. Selain tak terlalu jauh dari Jakarta, alasan orang memilih Bogor sebagai lokasi jalan-jalan adalah karena Bogor menyimpan banyak destinasi wisata menarik.

Salah satu yang cukup terkenal adalah Taman Safari. Tentunya sudah banyak yang tahu, jika Taman Safari adalah tempat yang cukup menghibur, apalagi jika membawa anak ikut serta. Selain menghibur, anak juga jadi tahu beberapa jenis hewan yang ada di dunia.

Terkadang, pergi ke Taman Safari waktunya tak cukup jika harus dilakukan satu hari, dan ada beberapa orang yang memilih untuk menginap dulu di hotel dekat Taman Safari, baru besoknya ke Taman Safari agar bisa seharian penuh.

Urusan mencari hotel, apalagi tahun 2024 ini, tentunya semakin mudah dengan hadirnya beberapa situs atau aplikasi pemesan hotel, sehingga lebih praktis. Sebut saja seperti Traveloka, Reddoorz, atau Agoda.

Bahkan hanya dengan menggunakan Google saja, dan memasukkan kata kunci hotel near Taman Safari, akan muncul berbagai macam pilihan hotel yang bisa dijadikan acuan, lengkap dengan alamat dan juga kontak yang bisa dihubungi.

Nah, bagi pembaca yang kebetulan ingin menginap di penginapan dekat Taman Safari untuk kemudahan akses, berikut ini adalah beberapa rekomendasi penginapan yang bisa dicoba.

1. Hotel Safari Lodge❤️

Foto by pegipegi.com

Alamat: Jalan Kapten Harun Kabir No.724, Cibeureum, Kec. Cisarua, Puncak, Bogor, Jawa Barat 16750
Map: Klik Disini
Kontak/No. Tlp: 0812-3999-1110
Harga Mulai: Rp 500.000

Yang pertama ada Hotel Safari Lodge, atau Taman Safari Lodge, yang pastinya sudah punya nama. Lokasinya sendiri masih ada di sekitar kawasan Taman Safari, sehingga sangat dekat tanpa perlu berjalan jauh.

Uniknya, hotel bintang 3 ini juga menyediakan penginapan berbentuk rumah pohon dan juga rumah biasa. Selain itu terdapat pula area bermain anak, sehingga bisa dibilang hotel ini cukup ramah anak dan keluarga.

Untuk harga juga tergolong murah, dan pengunjung akan mendapatkan berbagai fasilitas. Jika ingin menginap di sini, pastikan sebelumnya hubungi no. telepon yang tertera di atas.

2. Pesona Alam Resort & Spa❤️

Foto by pegipegi.com

Alamat:Jl. Taman Safari No.101, Kampung Baru, Cibeureum, Kec. Cisarua, Bogor, Jawa Barat 16750
Map: Klik Disini
Kontak: (0251) 8217111
Harga Mulai: Rp 700.000

Hotel atau penginapan yang satu ini tergolong mewah. Wajar saja, karena hotel ini termasuk sebagai hotel bintang 4.

Jaraknya sendiri cukup dekat dari Taman Safari, yaitu hanya 10 menit saja dengan menggunakan kendaraan.

Di dalamnya, terdapat kolam renang untuk anak maupun dewasa. Tentunya akan menyenangkan berenang bersama dengan keluarga.

3. Grand Diara Hotel❤️

Foto by pegipegi.com

Alamat: Jl. Raya Puncak Gadog No.Km. 77 No. 7, Leuwimalang, Kec. Cisarua, Bogor, Jawa Barat 16750
Map: Klik Disini
Kontak: (0251) 8259700
Harga Mulai: Rp 400.000

Berikutnya ada Grand Diara Hotel. Hotel yang satu ini menurut beberapa review menjadi hotel yang recommended untuk keluarga.

Pasalnya, di sini terdapat area bermain anak, dan juga ada area untuk menunggang kuda. Tentunya anak-anak akan suka menunggang kuda.

4. Royal Safari Garden Resort & Convention❤️

Foto by booking.com

Alamat: Jl. Raya Puncak Gadog No.601, Cisarua, Kec. Cisarua, Bogor, Jawa Barat 16750
Map: Klik Disini
Kontak: (0251) 8253000
Harga Mulai: Rp 500.000

Lokasinya memang cukup jauh dari Taman Safari, yaitu sekitar 5 km, namun fasilitas yang ditawarkan cukup lengkap, meski memang bukan hotel bintang 5.

Sebut saja Wi-Fi, restoran, sampai ke lapangan tenis atau kolam renang. Cocok bagi keluarga yang gemar berolahraga.

Tentunya, kamar yang ada di sini semuanya bagus dan nyaman, serta membuat betah para pengunjungnya.

5. Resort Prima Cisarua❤️

Foto by pegipegi.com

Alamat: Jl. Taman Safari No.44, Cibeureum, Kec. Cisarua, Bogor, Jawa Barat 16750
Map: Klik Disini
Kontak: (0251) 8255952
Harga Mulai: Rp 400.000

Bisa dibilang kalau Resort Prima Cisarua merupakan hotel bintang 2 terbaik, karena menawarkan fasilitas layaknya hotel bintang 4.

Sebut saja seperti kafe, Wi-Fi, jasa laundry, plus adanya kolam renang. Suasananya juga tergolong tenang dan bersih.

6. Seruni Hotel Hobbit House❤️

Foto by serunihotel.com

Alamat: Jl. Pirus Kp. Baru Tegal, Cibeureum, Kec. Cisarua, Bogor, Jawa Barat 16750
Map: Klik Disini
Kontak: (0251) 8251111
Harga Mulai: Rp 650.000

Hotel lainnya yang memiliki jarak cukup dekat dengan Taman Safari adalah Seruni Hotel Hobbit House.

Sesuai namanya, di sini pengunjung bisa menginap di rumah Hobbit, dan serasa menjadi Hobbit.

Fasilitas yang disediakan juga ramah anak, karena terdapat area bermain, kolam renang, dan juga ada taman kelinci.

7. Plataran Puncak Villa❤️

Foto by booking.com

Alamat: Jl. Raya Puncak Gadog No.KM 84, Tugu Utara, Kec. Cisarua, Bogor, Jawa Barat 16750
Map: Klik Disini
Kontak: 0821-1004-9400
Harga Mulai: Rp 2.000.000

Rekomendasi hotel berikutnya adalah Plataran Puncak Villa. Sesuai namanya, tempat ini sebenarnya adalah villa, bukan hotel.

Terlepas dari namanya, villa ini memiliki fasilitas yang menarik, seperti area piknik, area menunggang kuda, sampai dengan kolam renang. Cocok untuk anak-anak.

8. The Rizen Hotel❤️

Foto by tripadvisor.co.id

Alamat: Jl. Raya Puncak – Gadog No.Km 83, Cisarua, Kec. Cisarua, Bogor, Jawa Barat 16750
Map: Klik Disini
Kontak: (0251) 8251000
Harga Mulai: Rp 250.000

Terletak sekitar 4 km dari Taman Safari, fasilitas yang ditawarkan hotel ini terbilang lumayan, meski harganya terjangkau.

Fasilitasnya antara lain adalah Wi-Fi, brankas pribadi, area bermain anak, dan juga kolam renang.

Jangan salah, meski tarifnya tergolong murah, namun hotel ini termasuk ke dalam hotel bintang 3.

9. Grand Prioritas Hotel❤️

gambar by pesonakabogor.com

Alamat: Jl. Raya Puncak – Gadog No.Km, RW.83, Kec. Cisarua, Bogor, Jawa Barat 16750
Map: Klik Disini
Kontak: (0251) 8253705
Harga Mulai: Rp 350.000

Berikutnya yang jadi rekomendasi hotel dekat Taman Safari adalah Grand Prioritas Hotel. Lokasinya sangat dekat dari Taman Safari, yaitu berada di depan pertigaan jalan menuju Taman Safari.

Dengan tarif cukup murah, fasilitasnya ternyata tidak murahan.

Terdapat room service selama 24 jam, brankas pribadi, sampai dengan meja biliar. Tentunya bermain biliar bersama keluarga akan terasa menyenangkan.

10. Buena Vista Boutique Hotel❤️

Foto by booking.com

Alamat: Jl. Raya Puncak – Cianjur No.12, Tugu Utara, Kec. Cisarua, Bogor, Jawa Barat 16750
Map: Klik Disini
Kontak: 0856-9161-4723
Harga Mulai: Rp 270.000

Terakhir, ada Buena Vista Boutique Hotel. Penginapan yang satu ini juga memiliki tarif yang tergolong murah.

Meski demikian, fasilitasnya lumayan lengkap, seperti Wi-Fi, room service 24 jam, dan juga adanya kolam renang serta fasilitas spa.

Dari semua pilihan hotel dekat Taman Safari di atas, mana yang akan dipilih? Semoga informasi ini bisa berguna, dan selamat berlibur!

  1. Latheef Tsaqib Muzammil (pemilik terverifikasi)

    Saya bukan pembalap, tapi saya siap gas pol menuju garis finish untuk klaim hadiah giveaway ini.

  2. Taufiq Nadhir Zaki (pemilik terverifikasi)

    Saya bukan penulis naskah, tapi kalau menang giveaway, saya siap tulis ‘Terima Kasih’ sepanjang mungkin.

  3. Muhsin Mahfar (pemilik terverifikasi)

    Saya sudah latihan senyum pemenang. Sekarang tinggal giveaway ini yang harus latihan memberi hadiah pada saya.

Tambahkan ulasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *