Deskripsi
Cepu merupakan salah satu kota kecil di kabupaten Blora yang letaknya berbatasan langsung dengan Jawa Timur. Daerah ini juga terkenal sebagai ladang minyak terbesar di Indonesia.
Tak hanya sebagai ladangnya minyak, Cepu juga menjadi salah satu penghasil jati terbaik di pulau Jawa. Maka tak heran bila, kota kecil ini sering dilalui para pengguna jalan yang hendak melintas dari Jateng ke Jatim atau sebaliknya.
Kini, tempat wisata di kota Cepu juga semakin berkembang. Jika belum sempat menikmati aneka kuliner ontentik dari daerah ini, tidak perlu khawatir. Sebab kamu boleh membeli oleh-oleh khasnya.
Tidak hanya dalam bentuk makanan, tapi ada juga berupa barang-barang unik. Dan berikut adalah oleh-oleh yang bisa kamu beli untuk dibawa pulang sebagai buah tangan buat orang-orang di rumah.
1. Egg Roll❤️
Buah tangan pertama asal Cepu yang bagus dan wajib buat kamu bawa pulang, namanya yaitu Egg Roll. Kudapan berwujud seperti kue semprong ini bahan utamanya terbuat dari telur.
Rasanya renyah diluar namun empuk di dalam, sangat cocok dijadikan teman sembari menikmati secangkir teh hangat di sore hari. Selain enak, egg roll ini juga dipercaya memiliki banyak manfaat lantaran kaya akan vitamin A dan C.
Untuk membelinya, kamu bisa datang ke Toko Oleh-oleh Bu Alim di jalan Aryo Jipang Gang V B/39, Balun Cepu, Kabupaten Blora, Jawa Tengah. Atau ke sentra produksi Egg Roll Ngudi Roso di Jln.Giyanti RT.03 RW.01, Kelurahan Ngroto.
Untuk harga satu kotaknya cuma dibanderol dari mulai Rp.13.500-Rp.20.000 saja. Nah, masih sangat terjangkau bukan?
2. Serabi❤️
Kalau di daerah lain kamu akan menjumpai kue serabi dengan aneka macam topping, maka di Cepu hanya ada serabi yang bagian atasnya hanya diberi parutan kelapa.
Selain rasanya sangat gurih, kue ini juga ditawarkan dengan harga yang cukup ramah dikantong. Cuma merogoh kocek mulai Rp.2.000 saja, maka serabi sudah bisa kamu nikmati.
Buat yang tinggal tidak jauh dari Cepu, tak ada salahnya menjadikan serabi sebagai buah tangan untuk keluarga di rumah. Jangan lupa beli banyak ya!
3. Utri Manis❤️
Makanan tradisonal khas Cepu satu ini bisa dibilang cukup unik.Ya, utra manis adalah jajanan enak yang terbuat dari parutan singkong.
Parutan singkong direbus terlebih dahulu kemudian nantinya diberi gula merah agar rasanya manis dan selanjutnya dikukus dengan menggunakan daun pisang. Kudapan ini biasanya diberi taburan parutan kelapa diatasnya, sehingga rasanya tak hanya manis tapi juga gurih.
Selain cocok dijadikan sarapan pagi, Utri juga cocok dijadikan oleh-oleh. Tidak sulit untuk menemukannya karena banyak dijual di sekitar kota Cepu. Harganya pun sangat terjangkau, jadi tak ada salahnya membelinya dalam jumlah banyak.
4. Sirup Lidah Buaya❤️
Selain kudapan, Cepu juga punya banyak lagi jenis oleh-oleh yang bagus untuk kamu bawa pulang. Salah satu contohnya yaitu Sirup Lidah Buaya.
Seperti namanya, sirup ini bahan utamanya menggunakan daun lidah buaya. Minuman tersebut dipercaya cukup menyehatkan karena kandungannya yang alami dan sudah mendapat sertifikat dari Dinas Kesehatan setempat.
Kamu bisa menemukannya dengan mudah di berbagai toko oleh-oleh di sekitar Cepu. Untuk ukuran kemasan 600ml, harganya dibanderol kisaran Rp.15.000 saja per botol. Bagaimana, tertarik membelinya?
5. Stick Waluh❤️
Masih ada banyak lagi makanan ringan khas Cepu yang recommended untuk kamu boyong pulang, selain sirup, stick waluh juga wajib buat dijadikan buah tangan.
Stick waluh ini adalah salah satu makanan ringan dengan bahan dasar buah labu. Bentuknya persegi panjang dan biasanya sudah dikemas rapi, jadi kamu tinggal beli. Bisa jadi oleh-oleh atau cemilan selama perjalanan.
Stick waluh khas Cepu yang menjadi favorit para wisatawan adalah Mekar Sari. Harga untuk per bungkus dengan berat 200 gram biasanya dibanderol kisaran Rp.7.000 saja.
6. Keripik Pisang❤️
Untuk cemilan ringan satu ini memang sudah sangat umum dan mudah ditemui dimana-mana. Namun tak ada salahnya menjadikannya sebagai oleh-oleh yang khas dari kota Cepu.
Pasalnya, cemilan berbahan dasar pisang asal Cepu ini memiliki 2 varian rasa pilihan yakni manis dan asin. Tidak hanya enak, keripik tersebut bahkan sudah mendapat sertifikat dari Dinas Kesehatan setempat.
Jadi saat kamu melintas atau sedang bertandang ke Cepu jangan lupa beli keripik pisang ini untuk menemani perjalananmu atau sebagai oleh-oleh ya! Harganya murah kok, hanya kisaran 8 ribu saja per 200 gramnya.
7. Wingko❤️
Meski Wingko kerap menjadi oleh-oleh khas dari kabupaten Blora, namun makanan ini juga banyak ditemui di kawasan kota Cepu.
Daerah penghasil jati terbaik ini punya wingko dengan karakteristik berbentuk bulat besar, ukurannya kira-kira sebesar telapak tangan orang dewasa.
Cukup mudah untuk mendapatkannya. Datang saja ke kawasan di sekitar stasiun Cepu, disanalah sentra pembuatan wingko terbaik. Ada banyak penjual yang akan kamu temui disana, salah satu paling terkenal adalah Wingko Babat Cap “Spoor Lokomotif” di jalan Depo, Doro.
8. Sirup Jambu Biji❤️
Tak hanya daun lidah buaya saja, masyarakat Cepu juga sangat kreatif mengelola jambu biji dalam bentuk sirup. Minuman ini sangat menyegarkan dan dipercaya memiliki banyak manfaat buat kesehatan.
Sirup yang terbuat dari jambu biji asli ini juga telah mendapat sertifikat dari Dinas Kesehatan, jadi tak perlu diragukan lagi kualitasnya. Kamu bisa membelinya di sejumlah toko oleh-oleh di Cepu hanya dengan merogoh kocek Rp.20.000 saja untuk per botolnya.
9. Jenang Tomat❤️
Hampir semua daerah di Indonesia memiliki yang namanya dodol, namun tentunya dengan versi berbeda-beda. Dan kota kecil di kabupaten Blora ini pun tak mau kalah.
Dodol punya Cepu ini tidak seperti pada umumnya yang menggunakan ketan. Tomat adalah bahan dasar pembuatan jenangnya. Sehingga tak heran bila rasanya sedikit unik dan hampir disukai semua kalangan usia.
Keunikan lainnya, yaitu warnanya merah tidak seperti dodol biasanya. Untuk harganya hanya berkisar Rp.7.500 per karton dengan isi 10 biji dodol. Kamu bisa mendapatkannya di toko oleh-oleh manapun di Cepu.
10. Selai Rosella❤️
Masyarakat di kota kecil Kabupaten Blora ini memang tidak pernah habis akal, bukan hanya daun lidah buaya atau jambu saja yang diolah, daerah penghasil jati terbaik tersebut juga cukup kreatif dalam mengolah dasar bunga rosella.
Kalau kamu bertandang ke sana, maka akan menemukan selai yang terbuat dari bunga rosella. Ini pun sangat cocok untuk dijadikan oleh-oleh. Harganya cukup ramah dikantong, hanya berkisar 8 sampai 12 ribuan saja.
Itulah beberapa kuliner khas Cepu yang bagus buat kamu bawa pulang sebagai buah tangan. Semoga bermanfaat dan bisa menambah informasimu tentang oleh-oleh khas di Nusantara.
Dikara Mufazzal Hulaimi (pemilik terverifikasi) –
Saya tidak pandai merayu, tapi kalau soal menang giveaway, bolehlah dicoba.
Miftahul Jannah Arsyad (pemilik terverifikasi) –
Kata bijak mengatakan, ‘Kesempatan datang tak terduga.’ Saya siap terkejut jika menang giveaway ini!
Thariq Irfan Hamza (pemilik terverifikasi) –
Rumus keberuntungan giveaway: keikhlasan + komentar ini = hadiah mendarat di tangan.