Deskripsi
Zaman sekarang, kehidupan manusia tidak luput dari barang elektronik. Kita tidak bisa lagi memungkiri bahwa barang-barang elektronik telah mempermudah kehidupan manusia dalam berbagai bidang.
Tidak hanya untuk kepentingan professional saja, ada banyak barang-barang elektronik yang sangat berguna bagi keperluan rumah tangga. Beberapa contohnya seperti kulkas, mesin cuci, kipas angin, dan sebagainya.
Oleh karena itu, tidak heran apabila kamu akan dengan mudah menemukan toko yang menjual aneka barang elektronik, apalagi di kota besar seperti Bandung.
Toko elektronik memiliki prospek yang bagus di Bandung. Hal ini disebabkan karena Bandung adalah salah satu kota terbesar di Pulau Jawa yang memiliki banyak penduduk.
Artikel kali ini, kita akan membahas beberapa toko yang menjual aneka barang elektronik di Bandung. Penasaran? Simak dulu yuk!
1. Log In Megastore❤️
Alamat: Jl. ABC No. 44-46, Braga, Kecamatan Sumur Bandung
Map: Klik Disini
Website: https://www.loginmegastore.com
Jam Buka: 10.00 – 20.00 (Setiap Hari)
No. Telp: (022) 4205882
Whatsapp: 0815-7348-0000
Log In Megastore ABC adalah salah satu toko barang elektronik yang paling besar dan lengkap di Bandung. Sebab, toko ini menjual aneka barang elektronik, terutama untuk kebutuhan rumah tangga.
Beberapa jenis barang elektronik yang dijual di toko ini antara lain pendingin ruangan, mesin cuci, kulkas, dispenser, televisi, kipas angin, dan masih banyak lagi.
Buat kalian yang belum bisa bepergian, toko ini juga menyediakan layanan untuk belanja secara online lewat Tokopedia dan situs resminya lho.
2. Sun Electronic❤️
Alamat: Jl. ABC No. 10, Braga, Kecamatan Sumur Bandung
Map: Klik Disini
Jam Buka: 09.00 – 17.00 (Minggu tutup jam 16.00)
No. Telp: (022) 4232719
Ada lagi nih, salah satu toko barang elektronik yang terletak di Jalan ABC, yaitu Sun Electronic. Toko ini juga tidak kalah lengkap lho dengan tempat lain.
Beberapa jenis barang elektronik yang dijual di toko ini meliputi mesin cuci, smart television, kulkas, microwave, air purifier, setrika, dan masih banyak lagi.
Jika kamu tidak punya waktu untuk ke tokonya, jangan khawatir ya karena mereka menyediakan layanan untuk belanja secara online lewat Tokopedia.
3. Sinarmaju Electronics❤️
Alamat: Jl. Jendral Ahmad Yani No. 308, Kacapiring, Kecamatan Batununggal, Kota Bandung, Jawa Barat
Map: Klik Disini
Website: https://www.sinarmaju.co.id
Jam Buka: 09.00 – 18.00 (Setiap Hari)
No. Telp/Whatsapp: 0877-0870-8128
Sinarmaju Electronics adalah salah satu toko barang elektronik yang tidak kalah besar dan bagus di Bandung. Toko ini telah memiliki tiga cabang lho di Kota Kembang.
Beberapa di antaranya meliputi kulkas, pengering pakaian, mesin cuci, pendingin ruangan, setrika, pemanas air, blender, mixer, microwave oven, dan masih banyak lagi.
Buat kalian yang mau belanja secara online, silahkan untuk langsung ke situs resminya ya. Di sana, kalian juga bisa melihat koleksi barang elektronik yang mereka jual lho.
4. Kosambi Elektronik❤️
Alamat: Jl. Jendral Ahmad Yani No. 192, Malabar, Kecamatan Lengkong, Kota Bandung, Jawa Barat
Map: Klik Disini
Jam Buka: 09.00 – 18.00 (Minggu Tutup)
No. Telp: (022) 7312470
Buat kalian yang lagi cari barang elektronik di Bandung, toko ini juga bisa menjadi pilihan alternatif yang bagus. Kosambi Elektronik menjual banyak barang elektronik yang bisa kamu beli.
Beberapa pilihan barang elektronik yang dijual di toko ini meliputi mesin cuci, dispenser, kulkas, rice cooker, blender, dan masih banyak lagi.
Tidak bisa bepergian? Jangan khawatir ya, kamu tetap bisa belanja lewat akun Blibli resmi milik toko ini. Metode pembayaran yang bisa dipilih pun bermacam-macam.
5. Toko Laris❤️
Alamat: Jl. Sukajadi No. 103, Cipedes, Kecamatan Sukajadi, Kota Bandung, Jawa Barat
Map: Klik Disini
Jam Buka: 08.00 – 19.00 (Setiap Hari)
No. Telp: (022) 2036307
Ada lagi nih, salah satu toko barang elektronik yang bisa dijadikan sebagai pilihan alternatif di Bandung, yaitu Toko Laris Elektronik. Letaknya sangat strategis karena ada di pinggir jalan raya yang cukup ramai.
Jenis barang elektronik yang dijual di toko ini cukup banyak seperti mesin cuci, dispenser, rice cooker, timbangan digital, kipas angin, oven listrik, dan sebagainya.
Jika kalian tidak bisa bepergian, toko ini menyediakan layanan untuk belanja secara online lewat Tokopedia. Dari sana, kalian juga bisa kok melihat koleksinya.
6. Linggar Jaya 1❤️
Alamat: Jl. Jendral Ahmad Yani No. 455, Cicadas, Kecamatan Cibeunying Kidul, Kota Bandung, Jawa Barat
Map: Klik Disini
Jam Buka: 08.30 – 20.00 (Setiap Hari)
No. Telp: (022) 7274001
Toko Linggar Jaya 1 adalah salah satu toko yang menjual aneka barang elektronik di Bandung. Letak tokonya sangat strategis karena ada di pinggir jalan raya yang cukup ramai.
Mayoritas dari barang elektronik yang dijual di toko ini berhubungan dengan rumah tangga seperti kulkas, mesin cuci, dispenser, kipas angin, keperluan audio, dan masih banyak lagi.
Tidak hanya itu, di toko ini kalian juga bisa lho membeli aneka komponen kelistrikan seperti kabel dan lampu. Jika tidak bisa bepergian, toko ini menyediakan layanan untuk belanja secara online di Tokopedia.
7. Rebana Elektronik❤️
Alamat: Jl. Rebana No. 27, Turangga, Kecamatan Lengkong, Kota Bandung, Jawa Barat
Map: Klik Disini
Jam Buka: 08.00 – 17.00 (Minggu 09.00 – 13.30)
No. Telp: (022) 7300587
Buat kalian yang lagi cari toko barang elektronik bagus di Bandung, Rebana Elektronik juga bisa menjadi salah satu pilihan alternatif yang bagus.
Ada banyak jenis barang elektronik yang dijual di toko ini antara lain televisi, mesin cuci, vacuum cleaner, pendingin ruangan, rice cooker, dan sebagainya.
Jika kalian belum bisa bepergian karena berbagai alasan, tidak perlu merasa khawatir ya. Sebab, toko ini menyediakan akun Tokopedia untuk melayani pembelian secara online.
8. Grosir Elektronik 123❤️
Alamat: Babakan Ciparay, Kecamatan Babakan Ciparay, Kota Bandung, Jawa Barat
Map: Klik Disini
Jam Buka: 07.30 – 19.30 (Senin tutup jam 19.00, Minggu tutup)
No. Telp: (022) 20589736
Sesuai dengan namanya, Grosir Elektronik 123 adalah salah satu toko yang menjual aneka barang elektronik. Letaknya ada di daerah Babakan Ciparay, Bandung.
Berbagai jenis barang elektronik dapat kamu beli di toko ini seperti kulkas, dispenser, vacuum cleaner, pendingin ruangan, televisi, mesin cuci, pemanas air, dan masih banyak lagi.
Buat kalian yang belum bisa bepergian ke luar rumah, jangan khawatir ya. Sebab, sama seperti beberapa toko sebelumnya, Grosir Elektronik 123 juga menyediakan layanan untuk belanja secara online lewat Tokopedia.
9. Sinar Bahagia❤️
Alamat: Jl. Jendral Ahmad Yani No. 475, Cicadas, Kecamatan Cibeunying Kidul, Kota Bandung, Jawa Barat
Map: Klik Disini
Jam Buka: 09.00 – 20.00 (Minggu tutup jam 18.00)
No. Telp: (022) 7273475
Buat kalian yang cari toko barang elektronik di Jalan Jenderal Ahmad Yani, Sinar Bahagia bisa menjadi salah satu pilihan yang bagus.
Berbagai barang elektronik dapat ditemukan di toko ini seperti mesin cuci, televisi, air purifier, speaker, dan masih banyak lagi. Toko ini juga menjual barang lewat Tokopedia lho.
10. Informa❤️
Alamat: IBCC Plaza, Jl. Jendral Ahmad Yani No. 296, Kacapiring, Kecamatan Batununggal, Kota Bandung, Jawa Barat
Map: Klik Disini
Jam Buka: 10.00 – 21.00 (Setiap Hari)
No. Telp: 0838-2941-1195
Informa Elektronik adalah salah satu toko barang elektronik yang bisa kamu kunjungi kalo mau belanja di The IBCC Plaza. Pilihan barang elektronik yang dijual di toko ini pun sangat lengkap dan tentunya berkualitas tinggi. Keren ya!
Demikianlah beberapa toko barang elektronik yang bisa kamu kunjungi di Bandung. Terbukti kan, pilihannya sangat bervariasi di kota ini?
Buat kalian yang lagi cari barang elektronik untuk mengisi rumah atau mengganti dengan yang baru, yuk jangan ragu untuk kunjungi toko-toko di atas!
Muhammad Labeeb (pemilik terverifikasi) –
Jika menang giveaway ini, janji saya akan… tetap rendah hati dan tidak sombong (di depan kamera).
Mahmud Ziyaduddin (pemilik terverifikasi) –
Komentar ini mungkin tidak lucu, tapi kalau saya yang menang, pasti semua tertawa.
Qahhar Yamin (pemilik terverifikasi) –
Saya tidak pernah menang lotre, tapi saya yakin giveaway ini adalah lotre yang pasti menang. Percaya deh!