Deskripsi
Memasak kue merupakan kegiatan yang mengasyikkan sekaligus menantang. Karena dibutuhkan berbagai teknik dan bahan yang tepat agar menghasilkan kue yang lezat dengan tekstur yang lembut.
Teknik memasak kue bisa kamu pelajari dari berbagai media dan video online. Namun untuk bahan dan peralatannya, kamu harus berbelanja di tempat yang menyediakan produk-produk berkualitas, dan tentu saja harganya terjangkau.
Artikel ini mengulas daftar tempat belanja favorit para pembuat kue di Jakarta Timur yang perlu kami rekomendasikan untuk kamu kunjungi jika ingin membuat kue. Silakan disimak!
1. Baking Land❤️
Alamat: Jl. Pondok Kelapa Raya I14 No. 8, Kec. Duren Sawit, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
Map: KlikDisini
Jam Buka: 09.00 – 16.30 (Senin sampai Sabtu, Minggu tutup)
No. Telp: 021 8690 2567
Whatsapp: 0897 0006 850
Di daerah Pondok Kelapa, Baking Land adalah toko favorit yang terlengkap menyediakan aneka bahan kue, berbagai peralatan, hingga aksesorisnya. Kamu bisa berbelanja margarin, butter, loyang, hingga dekorasi kue. Harganya juga terjangkau.
Lokasinya strategis dan mudah ditemukan. Transaksi menjadi mudah karena Baking Land sudah tersedia di Tokopedia dan Shopee untuk yang gemar belanja online. Stok produk terbaru dan info lainnya terdapat di IG @bakingland.
2. Ayen Jatinegara❤️
Alamat: Gang Banten III/5 Rt 11/04, RT.11/RW.4, Bali Mester, Kecamatan Jatinegara, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
Map: KlikDisini
Jam Buka: 08.00 – 17.00 (Senin sampai Sabtu, Minggu tutup)
No. Telp: 021 850 7409
Whatsapp: 0878 8452 0374
Toko Ayen di daerah Jatinegara merupakan tempat belanja bahan kue langganan pedagang jajanan dan pembuat kue rumahan. Barang-barangnya sangat lengkap, harganya murah, serta pelayanannya cepat.
Di sini tersedia aneka margarine, bubuk coklat, butter, aneka topping, pastry, berbagai jenis tepung, dan sebagainya. Kualitasnya bagus dan terjamin. Lokasinya di area Pasar Jatinegara, di belakang Kalog, dan mudah ditemukan.
3. Dunia Plastik❤️
Alamat: Pasar Kramat Jati Blok C No.169, Jl. Raya Jakarta-Bogor, Kramat Jati, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
Map: KlikDisini
Jam Buka: 07.00 – 17.00 (Senin sampai Minggu)
No. Telp: 021 809 1146
Whatsapp: 0816 1866 953
Dunia Plastik merupakan tempat belanja kebutuhan membuat kue paling lengkap di daerah Kramat Jati. Di sini tidak hanya menyediakan bahan kue, namun juga bermacam plastik untuk makanan, minuman, atau kemasan. Alat-alat kue juga tersedia.
Tokonya selalu ramai pengunjung karena pelayanannya yang ramah dan memberikan harga yang terjangkau. Jika kamu penjual plastik eceran, kamu juga bisa retur plastik jika kurang laku dijual. Di sini juga melayani pembuatan edible image.
4. Indoplast❤️
Alamat: Jl. Dukuh V No.8, Kec. Kramat Jati, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
Map: KlikDisini
Jam Buka: 06.00 – 20.00 (Minggu sampai Jumat); 06.00 – 17.00 (Sabtu)
No. Telp: 0813 1531 1372
Whatsapp: 0813 1531 1372
Alternatif tempat belanja kebutuhan memasak kue lainnya di daerah Kramat Jati adalah Indoplast. Toko yang buka sejak jam 6 pagi ini menyediakan berbagai kebutuhan bakery dan pastry dengan lengkap. Tersedia juga plastik berbagai bentuk dan ukuran.
Bahan kue yang dijual juga tersedia dalam kemasan repack. Harganya terjangkau, terutama untuk pedagang. Pilihan produknya dapat kamu lihat di IG @indoplast_dukuh. Transaksi online dilayani lewat Tokopedia TokoIndoplast.
5. Mitra Jaya 3 (Bang Reza)❤️
Alamat: Jl. Cibubur No.55, RT.3/RW.2, Cibubur, Kec. Ciracas, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
Map: KlikDisini
Jam Buka: 08.00 – 18.00 (Senin sampai Sabtu); 08.00 – 12.00 (Minggu)
No. Telp: 0812 8602 5998
Whatsapp: 0812 8602 5998
Toko Mitra Jaya 3 menyediakan aneka kebutuhan untuk membuat kue, minuman, plastik, serta berbagai perlengkapan lainnya. Pilihannya lumayan lengkap dan harganya terjangkau. Pelayanannya ramah dan memuaskan.
Tempat ini cocok dijadikan langganan para pembuat kue yang berada di daerah Cibubur, Ciracas, dan sekitarnya. Tempatnya nyaman dan tersedia tempat parkir yang luas. Saat ini, transaksi belanja hanya dilayani di tokonya langsung.
6. Dona Cilangkap❤️
Alamat: Jl. Raya Cilangkap No.56, RT.4/RW.2, Cilangkap, Kec. Cipayung, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
Map: KlikDisini
Jam Buka: 07.00 – 21.00 (Senin sampai Minggu)
No. Telp: 0822 8352 1397
Whatsapp: 0822 8352 1397
Toko yang berada di Jalan Raya Cilangkap ini menjual bahan kue dan roti yang sangat lengkap, mulai dari aneka tepung, kacang-kacangan, hingga mika. Tempatnya bersih dan nyaman, tersedia tempat parkir yang cukup luas.
Tempat ini selalu ramai pengunjung. Namun kamu bisa menghindari antrian dengan melakukan belanja online karena toko ini tersedia di Tokopedia dan Shopee Toko Bahan Kue Dona Cilangkap. Produknya dijamin berkualitas dan harganya murah.
7. Yeye❤️
Alamat: Jl. Pondok Kelapa Raya Blok L10 No.3, Kec. Duren Sawit, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
Map: KlikDisini
Jam Buka: 08.00 – 17.00 (Senin sampai Minggu, Jumat tutup)
No. Telp: 021 2138 6440
Whatsapp: 0877 7559 4151
Ingin berbelanja kebutuhan membuat kue sambil mengikuti kursus? Toko Yeye di Pondok Kelapa adalah tempat yang perlu kamu kunjungi. Bahan-bahan kue dan berbagai peralatannya tersedia lengkap dan banyak variannya.
Produknya berkualitas dan harganya terjangkau. Pelayanannya juga ramah. Pilihan produknya dapat kamu lihat di IG @tokoyeye sebelum datang ke toko. Atau kamu bisa order lewat Shopee dan Tokopedia untuk transaksi online.
8. Ruru❤️
Alamat: Jl. Pondok Kelapa Raya Blok B14 No. 6D, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
Map: KlikDisini
Jam Buka: 07.30 – 20.00 (Senin sampai Minggu)
No. Telp: 021 864 7752
Whatsapp: 0877 8820 8810
Di Jalan Pondok Kelapa juga terdapat toko Ruru yang menyediakan aneka bahan kue dengan lengkap dan harganya terjangkau. Kamu juga bisa membeli berbagai peralatan baking dan perlengkapannya seperti loyang, dus makanan, dan sebagainya.
Selama PSBB, para pengunjung tidak diperbolehkan masuk toko. Pesanan diambilkan oleh pelayan dan pengunjung menunggu di pintu masuk. Kamu juga bisa berbelanja secara online lewat Tokopedia agar lebih efisien.
Atau follow IG @tbkruru jika ingin melihat-lihat berbagai pilihan produknya.
9. TBK Kembang Loyang❤️
Alamat: Jl. Lodan I No.3, RT.6/RW.5, Jati, Kec. Pulo Gadung, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
Map: KlikDisini
Jam Buka: 08.00 – 17.00 (Senin sampai Jumat); 08.00 – 16.00 (Sabtu dan Minggu)
No. Telp: 021 4722 101
Whatsapp: 0858 8068 6888
Rekomendasi tempat belanja bahan dan perlengkapan membuat kue di daerah Rawamangun dan sekitarnya adalah TBK Kembang Loyang yang terletak di Jalan Lodan. Di sini juga membuka kelas memasak online untuk menambah skill-mu.
Lokasinya strategis dan mudah ditemukan. Selain datang ke toko, kamu juga bisa order melalui telepon dan nanti diantar oleh ojek online. Toko ini juga tersedia di Tokopedia dan Shopee. Info lainnya tersedia di IG @kembangloyangkembangloyang.
10. Berkat Jatinegara 2❤️
Alamat: Pasar Jatinegara, Jl. Pintu Pasar Timur No.51, RT.10/RW.4, Bali Mester, Kecamatan Jatinegara, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
Map: KlikDisini
Jam Buka: 09.00 – 17.00 (Senin sampai Minggu)
No. Telp: 021 857 4450
Whatsapp: 0813 8191 4177
Toko Berkat Jatinegara juga menjadi pusat belanja bahan kue dan berbagai peralatannya untuk daerah Jatinegara. Produknya sangat lengkap dan selalu ramai pengunjung, terutama menjelang hari raya. Pelayanannya teratur dan cepat.
Toko ini terdiri dari dua lantai. Lantai 1 untuk aneka bahan kue, lantai 2 untuk peralatan baking. Metode belanjanya adalah pesan dan bayar, karena pengunjung tidak diperbolehkan masuk toko.
Untuk belanja online bisa dilakukan lewat Tokopedia atau Shopee toko berkat jatinegara. Bingung mau buat kue apa? Ikuti IG @tbkberkatjatinegara yang menyajikan berbagai resep kue dan juga produk terbaru.
Dari tempat-tempat belanja di atas, manakah yang sudah membuatmu bersemangat untuk segera berbelanja dan membuat kue? Semoga daftar toko yang kami susun tidak membuatmu bingung dan usahakan memilih tempat terdekat.
Semoga bermanfaat dan silakan dikoreksi apabila ada update informasi. Selamat berbelanja dan berkreasi dengan kue buatanmu!
Prima Athmar Abdul Ghani (pemilik terverifikasi) –
Saya bukan ahli ramal, tapi saya meramalkan hadiah giveaway ini akan jatuh ke tangan yang tepat: saya.
Fawwaz Hakim Tahir (pemilik terverifikasi) –
Dari pada pusing mikirin mantan, mending pusingin cara bawa pulang hadiah giveaway ini.
Ghifari Syafi Muzakki (pemilik terverifikasi) –
Saya bukan pengacara, tapi saya siap membela hak saya untuk memenangkan giveaway ini di pengadilan.